Jika kamu memiliki aplikasi LinkAja, kamu bisa menggunakan aplikasi tersebut untuk bertransaksi antardompet digital, salah satunya adalah GoPay. Simak penjelasan berikut ini untuk mengetahui cara transfer dari LinkAja ke GoPay.
Kamu bisa mengirimkan uang alias transfer dari LinkAja ke GoPay guna memudahkan transaksi seperti membayar transportasi online, transaksi menggunakan QRIS, dan masih banyak lagi. Caranya pun tidak terlalu sulit dan bisa digunakan bagi pengguna Android maupun iOS.
Sebelum bertransaksi, pastikan dulu kamu sudah memiliki akun LinkAja yang siap dipakai. Kamu juga harus memastikan bahwa akun LinkAja sudah di-upgrade menjadi LinkAja Premium agar bisa digunakan untuk kirim uang maupun tarik tunai.
Cara transfer LinkAja ke GoPay
Berikut ini cara transfer uang dari LinkAja ke GoPay:
- Buka aplikasi LinkAja.
- Pilih ‘Kirim uang’, kemudian pilih ‘Rekening bank’.
- Selanjutnya, klik ‘Pilih bank tujuan’. Ada beberapa opsi bank yang bisa kamu gunakan untuk mengirim uang dari LinkAja ke GoPay. Pilih salah satu rekening bank yang kamu miliki, terutama yang sudah tertaut dengan mobile banking.
- Masukkan nomor HP yang ingin diisi GoPay dengan menuliskan kode bank terlebih dulu. Misalnya jika kamu ingin mengirim melalui Bank Permata dengan kode bank “898”, kamu bisa menulis “898+nomor HP” (898085778xxxxxx).
- Masukkan nominal yang ingin kamu transfer.
- Klik ‘Lanjut’.
- Detail transaksi akan muncul di layar seperti nomor tujuan dan nominal yang ingin ditransfer. Jika sudah benar, klik ‘Konfirmasi’.
- Masukkan 6 digit PIN LinkAja.
- Transfer dari LinkAja ke GoPay telah berhasil dilakukan.
Transfer dari LinkAja ke GoPay akan dikenai biaya admin sebesar Rp6.500 dengan minimal transfer Rp10.000.
Cara transfer GoPay ke LinkAja
Sebaliknya, kamu juga bisa mengirimkan uang dari GoPay ke akun LinkAja. Berbeda dengan LinkAja, transfer ini akan dikenai biaya Rp2.500 yang jauh lebih murah daripada LinkAja ke GoPay. Sebelum bertransaksi, pastikan aplikasi GoPay sudah di-upgrade versi premium.
Berikut ini cara transfer GoPay ke LinkAja:
- Buka aplikasi GoJek, kemudian klik ‘Menu lainnya’.
- Pilih ‘Tarik’ dan masukkan nama bank tujuan yaitu LinkAja atau TCASH.
- Masukkan kode bank LinkAja yaitu 513 diikuti nomor yang terdaftar di LinkAja. Misalnya 513085677xxxxxx.
- Pastikan data sudah benar, kemudian klik ‘Simpan’.
- Masukkan nominal uang yang akan ditransfer.
- Klik ‘Tarik’, kemudian cek kembali detail transfer di halaman berikutnya.
- Klik ‘Konfirmasi’.
- Masukkan PIN akun GoJek.
- Transaksi dari GoPay ke LinkAja sudah berhasil dilakukan.
Selamat mencoba!