Cara Transfer Saldo ShopeePay ke DANA dan Sebaliknya, Terbaru 2024

3 Juli 2023 19:07 WIB

Narasi TV

Ilustrasi pengguna ShopeePay mentransfer uang ke DANA. (Sumber: ANTARA/DANA)

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Rizal Amril

Cara transfer ShopeePay ke DANA dan sebaliknya dapat dilakukan dengan mudah. Pengguna dapat melakukannya tanpa aplikasi tambahan.

Saat ini, masyarakat Indonesia sudah banyak yang menggunakan metode pembayaran digital dengan memanfaatkan dompet digital seperti ShopeePay dan DANA. 

Kehadiran dompet digital memang memudahkan transaksi nontunai seperti transfer saldo, pembelian online, sampai pembayaran offline di merchant yang menyediakan QR Code.

Anda mungkin sudah tahu jika saldo dari satu dompet digital dapat dipindahkan ke dompet digital lainnya, begitu juga dengan ShopeePay dan DANA. 

Akan tetapi, apakah Anda sudah mengetahui cara mentransfer saldo dari ShopeePay ke DANA maupun sebaliknya?

Nah, simak cara transfer saldo ShopeePay ke DANA dan sebaliknya berikut ini. 

Cara transfer saldo ShopeePay ke DANA

Transfer saldo dari ShopeePay ke DANA maupun rekening bank dikenai biaya administrasi sebesar Rp2.500. Biaya ini dikenakan untuk seluruh bank kecuali SeaBank. 

Berikut ini langkah-langkah transfer saldo ShopeePay ke DANA:

  • Buka aplikasi Shopee.
  • Masuk ke menu ShopeePay yang terletak di halaman utama.
  • Pilih menu “Transfer”.
  • Pilih “Penarikan ke Rekening Bank”.
  • Untuk transfer ke akun DANA, masukkan kode 8059 + nomor HP yang terdaftar pada akun DANA.
  • Konfirmasi transaksi dengan memasukkan PIN ShopeePay.
  • Klik “OK”.
  • Proses transfer saldo dari ShopeePay ke DANA telah selesai. Anda dapat mengecek aplikasi DANA untuk memastikan saldo telah masuk.

Cara transfer saldo DANA ke ShopeePay

Untuk dapat melakukan transfer saldo dari DANA ke ShopeePay, Anda perlu membuka aplikasi ShopeePay dan DANA. 

Berikut cara transfer DANA ke ShopeePay:

  • Buka aplikasi Shopee.
  • Masuk ke menu ShopeePay yang terletak di halaman utama.
  • Pilih menu "Isi Saldo".
  • Pilih "Transfer Bank" untuk metode top-up saldo
  • Pilih salah satu bank dari opsi yang tersedia.

  • Klik tombol "Konfirmasi".
  • Salin nomor Virtual Account yang tertera.
  • Tutup aplikasi Shopee, lalu buka aplikasi DANA.
  • Klik fitur "Kirim" yang terletak pada halaman utama.
  • Pilih menu "Kirim ke Bank"
  • Pilih "Tambah Rekening Baru"
  • Pilih bank yang sama dan tempel nomor Virtual Account yang sebelumnya telah disalin.
  • Isi nominal top-up ShopeePay yang diinginkan.
  • Klik "Lanjutkan".
  • Konfirmasi transaksi dengan memasukkan PIN DANA
  • Proses transfer saldo dari DANA ke ShopeePay selesai. Pemberitahuan saldo akan muncul dalam kurun waktu 1x24 jam.

Demikian cara mentransfer ShopeePay ke DANA dan sebaliknya dengan mudah dan cepat.

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR