Kanna Hashimoto Tolak Tawaran Eiichiro Oda untuk Peran Chopper di Live Action One Piece

9 Oct 2023 16:10 WIB

thumbnail-article

Kanna Hashimoto. Sumber: Netflix.

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Margareth Ratih. F

Serial live action One Piece dipastikan akan lanjut ke musim kedua. Rencana itu telah dikonfirmasi sendiri oleh Eiichiro Oda selaku kreator dan produser eksekutif One Piece.

Meski belum diketahui secara pasti jadwal produksi maupun rilis live action One Piece musim kedua, Oda telah membocorkan satu karakter yang akan bergabung bersama Luffy dan kawan-kawan. 

Karakter itu adalah Tony Tony Chopper, makhluk hibrida manusia-rusa yang berperan sebagai dokter di kapal Bajak Laut Topi Jerami. 

Netflix sendiri belum mengumumkan aktor maupun aktris yang akan memerankan karakter Chopper. Namun, kabar terbaru menyebut bahwa Eiichiro Oda telah menyiapkan satu nama untuk memainkan karakter tersebut. 

Berdasarkan informasi yang beredar, Eiichiro Oda merekomendasikan aktris kenamaan Jepang, Kanna Hashimoto, untuk memerankan karakter Chopper di live action One Piece musim kedua. 

Oda kabarnya telah menawarkan kesempatan itu secara langsung kepada Kanna Hashimoto. 

Meski tawaran itu sifatnya setengah bercanda, Kanna langsung menolaknya tanpa pikir panjang. 

Kanna Hashimoto menceritakan perihal tawaran itu saat menjadi bintang tamu di acara Sanma no Manma edisi 6 Oktober 2023. 

“Suatu hari aku berkesempatan bertemu Oda-sensei. Dia bercanda menawari aku memerankan karakter Chopper versi live action,” kata Kanna. 

Dirinya mengaku langsung menolak tawaran tersebut sambil tertawa. 

“Aku dengan cepat bilang, tidak,” ungkapnya. 

Kanna menyebut penolakannya itu bukan lantaran ia tidak menyukai Chopper. Namun, karakter itu memang memiliki visualisasi yang sangat fiktif. 

Tentang Tony Tony Chopper

Animasi karakter Chopper memang cukup kompleks untuk dihadirkan dalam versi live action. Oleh sebab itu, tak sedikit penggemar One Piece yang penasaran bagaimana karakter itu akan ditampilkan di live action One Piece musim kedua nantinya. 

Banyak penggemar yang berpikir bahwa karakter Chopper akan dibuat menggunakan teknologi CGI. Di sisi lain, tak sedikit juga yang mengungkapkan kemungkinan bahwa pemeran karakter Chopper akan didandani menggunakan riasan khusus atau special effect (SFX)

Live action One Piece sendiri berhasil menjawab keraguan penggemar yang awalnya skeptis dengan proyek garapan Netflix tersebut. 

Pasalnya, tak sedikit versi live action dari anime maupun manga yang dianggap gagal dan tidak mampu memenuhi ekspektasi penggemar. 

Namun, kali ini Netflix berhasil menghadirkan versi live action yang mumpuni dan mendapatkan banyak pujian dari publik.

Hal ini tidak terlepas dari campur tangan Eiichiro Oda selaku produser eksekutif yang turut mengawasi proses produksi live action petualangan Luffy, dkk.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER