Khofifah dan Emil Dardak Resmi Didukung Tujuh Partai untuk Maju Pilgub Jatim 2024

19 Jul 2024 15:07 WIB

thumbnail-article

Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak. Sumber: RRI.

Penulis: Rusti Dian

Editor: Margareth Ratih. F

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mengusung pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur 2024. Kini, total ada delapan partai yang mendukung pasangan tersebut maju menjadi calon gubernur dan calon wakil gubernur Provinsi Jawa Timur.

Menurut Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak memiliki kinerja yang baik di Jawa Timur. Dalam rapat partai yang digelar pada Kamis (4/7/2024), ia memerintahkan seluruh elemen partai untuk mendukung pasangan petahana tersebut.

“Kami sudah mengetahui kiprah beliau dalam pemerintahan daerah, elektabilitasnya bagus, kredibilitas bagus, dan kapasitas sudah terbukti,” ujar Ahmad pada Kamis (18/7/2024), dikutip dari Antara.

Sejauh ini, partai yang mendukung pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak diantaranya Partai Golkar, Gerindra, Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan PKS.

Khofifah berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan PKS. Dukungan tersebut adalah amanah yang menjadi motivasi untuk bekerja keras ketika terpilih kembali menjadi Gubernur Jawa Timur.

“Akan menjadi kekuatan yang insyaallah akan dibukakan jalan kemudahan dan kemenangan pada pemilihan gubernur dan wakil gubernur mendatang,” ujar Khofifah.

PDIP: “mereka bermain aman”

Menanggapi dukungan terhadap Khofifah-Emil, Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu Eksekutif Deddy Sitorus menilai bahwa PKS bermain aman. Sebab sejauh ini pasangan tersebut memang kandidat yang dianggap paling kuat.

“Artinya mereka (PKS) bermain aman,” ujar Deddy pada Kamis (18/7/2024), dikutip dari Antara.

Khofifah-Emil didukung sejumlah partai yang mengindikasikan adanya koalisi gemuk. Dengan masuknya PKS menjadi bagian dari partai yang mendukung, maka mereka bisa menjadi bagian dalam koalisi pemerintahan mendatang.

“PKS kan memilih yang menurut mereka dianggap paling kuat dan juga mereka bisa menjadi bagian koalisi gemuk yang bisa dikatakan koalisi pemerintah yang akan datanglah, kira-kira gitu,” tambahnya.

Langkah PDIP dan PKB di Pilgub Jatim 2024

Kini, tinggal PDIP, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan NasDem yang belum mengumumkan calon yang akan diusung dalam Pilgub Jatim.

PDIP mengaku belum memutuskan arah posisi yang akan diambil dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Jawa Timur. Apakah akan mengusung kader internal atau membuat poros tandingan Khofifah-Emil.

Mengutip Tempo.co, Juru Bicara PDIP Cyril Raoul Hakim alias Chico tengah berkomunikasi intens dengan PKB. Mengingat kedua partai tersebut memeroleh kursi terbanyak dalam pemilihan legislatif.

"PKB yang berada di urutan pertama dan kami di urutan kedua merasa pantas mengusung calon gubernur dan calon wakil gubernur di Jawa Timur,” ujar Chico pada Sabtu (13/7/2024), dikutip dari Tempo.co.

Adapun PKB berencana mengusung mantan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur, Marzuki Mustamar. Sementara PDIP berencana mengusung Menteri Sosial Tri Rismaharini atau Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Abdullah Azwar Anas.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER