Sinopsis Hierarchy, Drakor Terbaru Bertabur Bintang

28 Mei 2024 15:05 WIB

Narasi TV

Salah satu adegan dalam drakor "Hierarchy." Sumber: Netflix.

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Margareth Ratih. F

Drama Korea (drakor) terbaru berjudul Hierarchy akan segera tayang di Netflix mulai 7 Juni mendatang. 

Hierarchy menghadirkan deretan cast yang sudah malang melintang di layar kaca sebagai pemeran di berbagai drama. 

Roh Jeong Eui yang sebelumnya bermain dalam drakor Our Beloved Summer akan memerankan karakter utama dalam Hierarchy. Ia akan beradu akting dengan Lee Chae Min yang terakhir kali membintangi drakor See You in My 19th Life

Selain Roh Jeong Eui dan Lee Chae Min, Hierarchy turut dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris kenamaan lainnya seperti Kim Jae Won, Ji Hye Won, dan Lee Won Jung. 

Hierarchy disutradarai oleh Bae Hyun Jin yang sebelumnya sukses mengarahkan berbagai judul drama hit mulai dari Alchemy of Souls: Light and Shadow (2022), Big Mouth (2022), hingga Start-Up (2020). 

Hierarchy mengusung genre thriller dan misteri yang dibumbui dengan romansa masa remaja. Drama ini bercerita tentang dinamika di sebuah sekolah elit yang dikontrol sepenuhnya oleh sebagian kecil siswa. 

Penasaran dengan jalan ceritanya? Simak sinopsis drakor Hierarchy di bawah ini.

Sinopsis Hierarchy

Hierarchy bercerita tentang SMA Jooshin, sekolah menengah atas paling bergengsi di Korea Selatan. Sekolah itu didirikan oleh konglomerat Jooshin Group. 

SMA Jooshin biasanya hanya menerima murid dari keluarga penting dan terpandang yang telah dipilih sejak lahir untuk bersekolah di sana. 

Jung Jae Yi (Roh Jeong Eui) merupakan salah satu murid dengan privilese tersebut. Jae Yi adalah putri pertama dari keluarga yang menjalankan Jaeyool Group. 

Selain Jae Yi, ada juga penerus dari Jooshin Group Kim Ri An (Kim Jae Won),  putri bungsu dari perusahaan perdagangan Internasional Yoon bernama Yoon He Ra (Ji Hye Won), serta dan Lee Woo Jin (Lee Won Jung) yang merupakan putra kedua dari keluarga politisi yang berpengaruh.

Sementara itu, Kang Ha (Lee Chae Min) adalah murid pindahan yang baru masuk ke SMA Jooshin. Kang Ha adalah pemuda dengan senyum yang manis dan polos. Namun, di balik kepolosannya, Kang Ha menyimpan sebuah rahasia. 

Tak disangka, Kang Ha membawa pengaruh yang sangat besar di SMA Jooshin. Kehadirannya di sekolah tersebut membuat pondasi yang menopang SMA Jooshin perlahan mulai retak. 

Seperti apa kelanjutan kisahnya? Rahasia apa sebenarnya yang dipegang oleh Kang Ha?

Temukan jawabannya dalam drakor hierarchy yang akan rilis pada 7 Juni 2024. 

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR