Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Puyuono menyatakan partainya berkomitmen tetap kritis meskipun ketua umumnya menjadi menteri pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Arief Poyuono menegaskan bahwa Prabowo Subianto akan loyal kepada bangsa dan negara.
Bagi Adian, Gerindra tidak mungkin kritis ke pemerintahan sebab Prabowo adalah "pembantu" Presiden Jokowi. Soal loyalitas Prabowo, Adian menyatakan, “Hanya waktu yang akan menjadi penguji paling setia."