Terima kasih Widi Mulia & The Sasonos sudah menjadi bagian dari kampanye #dirumahaja. Sebuah apresiasi dari kami Narasi dan para musisi Indonesia untuk teman-teman yang berjuang di luar. Mereka yang tidak punya pilihan untuk #dirumahaja karena harus menjaga rumah kita semua, Indonesia.
#dirumahaja adalah sebuah pesan untuk kita saling menjaga dan berjuang mencegah penyebaran virus corona baru. Bukan untuk membatasi gerak manusianya, tapi bentuk solidaritas kita semua.
Untuk yang punya kesempatan #dirumahaja, tolong jangan keluar rumah, batasi interaksi untuk sementara, dan mari saling menguatkan.
Jangan lupa nanti tanggal 28 Maret 2020 Narasi akan mengadakan Konser Musik #Dirumahaja: Solidaritas Lawan Corona di website www.narasi.tv dan YouTube Narasi. Kamu juga bisa melakukan donasi di https://kitabisa.com/campaign/konserdirumahaja
Saat ini, soliter adalah solidaritas.
Salam,
Narasi