23 Maret Cuti Bersama Nyepi, Berikut 6 Kegiatan yang Bisa Mengisi Waktu Cutimu

20 Maret 2023 13:03 WIB

Narasi TV

Sejumlah pemeluk Hindu menyambangi Pura Besakih di Bali untuk beribadah. Sumber: Antara.

Penulis: Rusti Dian

Editor: Margareth Ratih. F

Kabar gembira untuk para pekerja! Jika pada kalender terlihat tanggal 22 Maret 2023 adalah libur Hari Suci Nyepi, maka di tanggal selanjutnya yaitu 23 Maret ada cuti bersama Hari Suci Nyepi.

Keputusan libur dan cuti bersama tercantum dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri (Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi) Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

Tentang hari suci Nyepi

Hari Suci Nyepi adalah hari raya umat Hindu yang memiliki makna hari kebangkitan, pembaruan, kebersamaan, toleransi, dan kedamaian.

Selama Nyepi, umat Hindu akan melakukan empat pantangan atau Catur Brata Penyepian yaitu amati geni (tidak menyalakan api), amati karya (tidak bekerja), amati lelungan (tidak bepergian), dan amati lelanguan (tidak mengadakan hiburan).

Salah satu aktivitas yang bisa dilakukan saat Nyepi adalah meditasi. Dengan meditasi, seseorang bisa introspeksi diri dan mendekatkan diri kepada Tuhan. Selain itu, meditasi juga bermanfaat untuk kesehatan karena membuat kita rileks.

Kegiatan saat Nyepi

Adanya empat pantangan saat Nyepi tak lantas membuat aktivitasmu terganggu, terlebih bagi kamu yang tinggal di Bali. Kamu masih bisa melakukan beberapa kegiatan berikut ini tanpa harus menimbulkan keributan:

  • Maraton film

Listrik dan internet di kawasan hotel Bali masih tetap tersedia walaupun Nyepi. Kamu bisa maraton film yang belum sempat ditonton atau film kesukaanmu.

  • Makan bersama

Kamu juga bisa makan bersama teman atau keluarga di dalam rumah atau hotel. Oleh karena itu, persediaan makanan yang cukup saat Nyepi itu penting.

  • Membaca buku

Selain maraton film, kamu juga bisa menghabiskan waktu dengan membaca buku. Jika kamu selama ini tidak memiliki waktu untuk membaca buku, maka kamu bisa memanfaatkan waktu Nyepi ini.

  • Menikmati fasilitas hotel di Bali

Jika kamu berada di Bali, kamu bisa menikmati fasilitas hotel seperti spa, gym, dan lain sebagainya. Fasilitas tersebut bisa kamu nikmati tanpa perlu antre karena jumlah pengunjung hotel saat Nyepi biasanya cenderung berkurang.

  • Melihat bintang

Oleh karena tidak ada api dan cahaya lampu saat Nyepi, kamu bisa melihat bintang di langit dengan jelas. Apalagi jalanan juga sepi sehingga polusi udara tidak mengganggu pandanganmu untuk melihat bintang.

  • Beristirahat

Bagi kamu yang sering merasa kurang tidur, Nyepi juga bisa kamu manfaatkan untuk istirahat yang cukup. Suasana sepi dan tenang mampu membuatmu lebih cepat mengantuk sehingga kamu bisa beristirahat.

Yang paling penting adalah ketika beraktivitas saat Nyepi, usahakan tidak menimbulkan suara yang gaduh sehingga suasana tenang bisa terjaga.

Selamat merayakan Hari Suci Nyepi 2023 dan Tahun Baru Saka 1945 bagi seluruh umat Hindu di Indonesia.

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR