7 Aplikasi Scan Dokumen, Praktis dan Gampang Banget

22 Desember 2022 11:59

Narasi TV

Ilustrasi seorang pekerja tengah memindai dokumen. (Sumber: Freepik)

Penulis: Khairul Ilham

Editor: Rizal Amril

Banyak sekali aplikasi scan dokumen yang ada di internet yang bisa memudahkan kamu untuk melakukan kerja-kerja pengarsipan.

Aplikasi pemindai dokumen berikut ini juga bisa kamu gunakan untuk mengirimkan dokumen-dokumen digital yang kini banyak dijadikan persyaratan untuk melakukan sesuatu.

Jika dahulu memindai dokumen masih menggunakan scanner dari printer, kini memindai dokumen dapat dilakukan dengan mudah. 

Aplikasi scan dokumen juga bisa jadi pengganti alat scanner yang mahal dan memakan biaya.

Berikut ini adalah 7 aplikasi scan dokumen yang bisa kamu gunakan untuk memindai dokumen-dokumen penting.

1. Genius Scan

Aplikasi yang pertama adalah Genius Scan. Aplikasi yang satu ini mendukung untuk memindai dokumen menjadi format JPG dan PDF. 

Aplikasi ini juga memiliki fitur untuk memindai dokumen dengan berbagai ukuran dan tata letak seperti A5, A4, A3, kartu nama, surat resmi, dan lain sebagainya. 

Selain itu, Genius Scan juga dilengkapi dengan beberapa fitur lain seperti koreksi, deteksi halaman, dan pemindaian dengan kualitas tinggi.

Aplikasi yang satu ini juga bisa membuat cadangan dan memulihkan data yang telah terpindai secara otomatis. Genius Scan bisa digunakan pada Android, iOS, dan Windows.

2. Mobile Doc Scanner

Mobile Doc Scanner adalah salah satu aplikasi scan dokumen yang memiliki fitur lengkap. 

Aplikasi ini memiliki beberapa navigasi gerakan untuk memfokuskan dokumen dengan mudah. 

Mobile Doc Scanner (MDScan) tersedia dengan versi lite dan full version yang bisa digunakan untuk Android 2.3 dan versi di atasnya.

3. Handy Scanner

Aplikasi yang satu ini menghadirkan fitur canggih yang mendukung pemindaian PDF dengan kualitas yang cukup baik. 

Aplikasi ini juga punya fitur batch scan sehingga kamu dapat melakukan pemindaian di banyak dokumen sekaligus.

Handy Scanner tersedia dalam versi pro yang menawarkan fitur tambahan seperti pemindaian kualitas tinggi, tangkapan gambar tanpa batas, dan penyempurnaan gambar scan.

4. CamScanner

Aplikasi yang satu ini mungkin bisa dibilang menjadi aplikasi yang banyak digunakan oleh orang untuk memindai sebuah dokumen. 

Dengan CamScanner, kamu bisa memindai file PDF, tanda terima, notes, kartu nama, ID Card, dan lainnya

Salah satu keunggulan dari aplikasi ini adalah terdapat fitur “search” yang membantu mencari dokumen lama. Aplikasi ini kompatibel di perangkat Android dan iOS.

5. TurboScan

Fitur yang paling menonjol dari aplikasi ini adalah fitur “sureScan3x” yang memungkinkan kamu memindai tiga gambar dari halaman yang sama dengan kualitas tinggi. 

Aplikasi ini juga memiliki kelebihan yaitu mengirimkan hasil pemindaian ke email kamu secara otomatis. TurboScan kompatibel untuk pengguna Android 4.0 ke atas dan iOS.

6. Adobe Scan

Adobe Scan adalah aplikasi pemindai dokumen yang dikembangkan oleh perusahaan pengembang perangkat lunak, Adobe. Aplikasi ini memanfaatkan kamera handphone untuk scanning dokumen. 

Adobe Scan juga menyediakan fitur pratinjau untuk mengoptimalkan dimensi file, memotong hasil pindai, dan mengedit warna sesuai dengan kebutuhan.

7. Microsoft Office Lens

Aplikasi ini merupakan aplikasi scan dokumen yang memungkinkan bagi kamu untuk mengkonversi gambar menjadi PDF, word, dan bahkan power point

Selain itu, hasil pemindaian dari aplikasi ini juga bisa disimpan ke akun OneNote atau OneDrive milikmu karena Microsoft terintegrasi ke dalam aplikasi ini.

Teks yang dipindai juga sudah pasti akan dikenali secara otomatis dengan teknologi OCR. 

Dengan demikian kamu bisa mencari kata dalam gambar kemudian mengedit dan menyalinnya.

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

NARASI ACADEMY

Content Production
Jadi Content Creator Nggak Pakai Repot

Belakangan ini, content creator menjadi salah satu profesi yang mengasyikan dan menjanjikan! Tapi, kamu harus punya mental yang kuat, memahami esensi, dan bersikap visioner dalam membuat konten. Pada kelas kali ini, Narasi Academy akan akan membantumu agar memiliki kemampuan tersebut, dengan dibimbing oleh narasumber profesional!

Kelas Online
Event
Berikan Pengalaman Tak Terlupakan Pada Event-mu!

Di balik perencanaan dan pelaksanaan event ada berbagai cerita menarik, seperti proses kreatif, event management dan budgeting plan. Yuk, kita cari tahu lebih banyak!

Kelas Online
Art & Design
Gali Potensi Diri, Pelajari Ilustrasi Komik Strip

Salah satu karya seni ilustrasi yang berpengaruh adalah komik. Mudah dipahami, banyak peminatnya, dan berpotensi baik di industri. Yuk, gali potensi dan siapkan dirimu menjadi seorang komikus dengan ikut kelas ini!

Kelas Online
Social Media
Jadi Brand Pionir Lewat Strategi Media Sosial & Content Marketing!

Enggak hanya akses informasi dan hiburan, sekarang, sosial media bisa kamu maksimalkan untuk branding lewat strategi media sosial & content marketing. Kuasai tekniknya di sini ya!

Kelas Online
Journalism
Cara Asyik Belajar Jurnalistik

Aksesibilitas informasi membuat semua orang berlomba-lomba menjadi seorang Jurnalis instan! Tapi, gimana ya caranya biar tetap kredibel, bertanggung jawab dan cekatan? Pelajari ilmu jurnalistik dengan cara yang asyik langsung dari pakarnya dengan mempelajari proses pembuatan berita mulai dari wawancara, pengolahan data hingga penyiaran!

Kelas Online
Art & Design
Dari Motion Sampai Animasi, Semakin Cuan Di Masa Depan

Di zaman yang serba digital dan era NFT yang semakin populer, terbuka kesempatan yang semakin besar untuk kamu meraup cuan dari karya yang kamu punya, seperti motion & animasi. Di kelas ini kamu akan memahami proses pembuatan sampai komersialisasi karya motion & animasi.

Kelas Online
Event
KEREN: Kelas Event Creative Narasi Academy

Kamu sudah sering datang dan menikmati pertunjukan di sebuah event? Tapi, pernah enggak sih, kepo dengan proses kreatif dan persiapan teknis di satu event? Yuk, cari tahu di sini!

Kelas Online
Social Media
Brand Identity: Bikin Konten Media Sosial Konsisten

Sebagai pengguna media sosial, kebanyakan dari kita akan sangat senang jika mendapat informasi atau hiburan yang sesuai dengan kebutuhan dan karakter kita. Pesan-pesan konten di akun-akun media sosial serasa dekat dan seolah sedang berbicara dengan kita sebagai teman. Inilah yang dinamakan memanusiakan akun media sosial. Di kelas ini, kamu akan mendapat ilmu bagaimana memanusiakan media sosial seperti membangun kehadiran dan identitas lewat branding.

Kelas Online
Content Production
Meramu Video Estetik Dengan Teknik Storytelling, Bikin Konten Makin Beken

Kamu adalah salah satu calon content creator professional di masa depan. Apalagi, sumber penghasilan dari seorang content creator cukup menjanjikan lho, asal kamu harus konsisten untuk menciptakan konten kreatif yang berkualitas. Karena itu, kunci utamanya adalah belajar di kelas ini untuk menyajikan cerita yang kuat dan mampu membangun emosi dengan audience-mu.

Kelas Online
Journalism
Memahami Reportase Sampai Investigasi: Sajikan Fakta & Data

Kamu selalu bisa jadi inovator dalam menyebarkan berita yang berkualitas dan kredibel! Salah satunya adalah dengan menjadi citizen journalism. Berita yang kredibel, informatif dan mendalam bisa dengan mudah untuk kamu sajikan ke publik! Di sini kamu harus memperhatikan pentingnya penyampaian informasi serta mencari point of view yang tepat agar tidak terjadi mispresepsi terhadap masyarakat. Saatnya ambil peran dengan menjadi pelopor berita investigatif. Pelajari treatment khusus dalam mengemas serta mengkurasi berita dengan menyajikan fakta dan data dengan metode storytelling.

Kelas Online

TERPOPULER

KOMENTAR

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya