Tidak Perlu Menjadi Artis, Kamu Bisa Memiliki Centang Biru pada Instagram dengan Berlangganan

21 Mar 2023 13:03 WIB

thumbnail-article

Logo media sosial Instagram di Handphone. Sumber: Pexel.

Penulis: Rusti Dian

Editor: Margareth Rtaih. F

Jika awalnya hanya pengguna tertentu di Instagram dan Facebook yang bisa memiliki centang biru, kini siapapun bisa memilikinya. Syarat mendapat centang biru di Instagram dan Facebook adalah membayar dengan harga US$14,99 atau Rp227 ribu.

Centang biru berbayar ini adalah bagian dari program Meta Verified. Program ini hampir sama dengan Twitter Blue milik Elon Musk. Sayangnya, pengguna Twitter tidak bisa lagi mengakses verifikasi dua langkah seperti semula.

Berbeda dengan Twitter Blue, Meta justru tidak melakukan perubahan apapun pada akun yang sudah terlebih dulu diverifikasi berdasar popularitas dan keaslian. 

Pengguna Instagram dan Facebook akan mendapat sejumlah keuntungan jika ingin memiliki centang biru pada akunnya. Keuntungan tersebut diantaranya adalah perlindungan terhadap peniruan identitas, peningkatan visibilitas, dan dukungan pelanggan prioritas.

Syarat mendapat centang biru

Syarat mendapat centang biru dari Meta Verified cukup mudah. Kalian hanya perlu membayar biaya langganan sebesar US$11,99 atau Rp182 ribu per bulan untuk web dan US$14,99 atau Rp227 ribu untuk iOS atau Android.

Adapun syarat utama yang harus dipenuhi adalah pengguna berusia minimal 18 tahun. Selanjutnya, pengguna harus melewati cara-cara berikut untuk mendapat centang biru:

    1. Masuk ke akun Instagram-mu.
    2. Tap profil di bagian bawah untuk membuka profil.
    3. Klik “opsi lainnya” di bagian kanan atas, kemudian klik “pengaturan”.
    4. Tap pada bagian “akun”, pilih “minta verifikasi”.
    5. Masukkan nama lengkap dan berikan data-data identifikasi yang dibutuhkan seperti KTP atau dokumen bisnis resmi.
    6. Ikuti petunjuk yang ada di layar.
    7. Ketika semua sudah terpenuhi, kirimkan persyaratan tersebut.

Pastikan identitas dan informasi yang diunggah bukan informasi palsu dan menyesatkan. Jika itu terjadi, maka Instagram akan menghapus tanda centang biru pada akunmu. Bahkan akunmu bisa saja dinonaktifkan oleh Instagram.

Apabila akunmu berhasil diverifikasi, kamu tidak bisa lagi mengubah nama profil, nama pengguna, tanggal lahir, dan foto profil tanpa proses verifikasi lagi.

Pentingnya centang biru

Centang biru pada Instagram sering kita temui pada akun-akun besar seperti milik selebriti, tokoh publik, perusahaan, dan lain sebagainya. Hal tersebut seolah menunjukkan penghargaan Instagram kepada akun-akun yang bersangkutan.

Padahal, makna dibalik centang biru adalah tanda bahwa akun yang memiliki lencana tersebut adalah akun asli. Lencana verifikasi ini bukan bentuk dukungan atau penghargaan dari Instagram.

Beberapa kriteria yang menjadi pertimbangan Instagram untuk memberikan lencana verifikasi centang biru diantaranya:

  • Autentik atau asli
  • Unik
  • Lengkap baik bio, foto profil, dan keaktifan akun
  • Akun bersifat publik, bukan privat
  • Terkenal dan banyak dicari

Jadi, apakah kamu tertarik untuk mencoba Facebook dan Instagram dengan centang biru?

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER