Apa itu Konselor? Berikut Pengertian, Tugas dan Manfaatnya

19 Mar 2023 11:03 WIB

thumbnail-article

null

Penulis: Moh. Afaf El Kurniawan

Editor: Indra Dwi Sugiyanto

Terkadang pada saat anda menghadapi sebuah masalah atau tantangan dalam bisnis, anda memerlukan bimbingan dari konselor profesional.

Pada umumnya konselor bekerja secara profesional dengan klien yang mengalami kesulitan atau masalah terkait pekerjaan atau bisnis yang sedang mereka kerjakan.

Adapun tugas konselor adalah membantu klien mengatasi permasalahan tersebut dan membawa perubahan yang baik dalam kehidupan klien.

Artikel ini menjelaskan terkait tugas dan manfaat menggunakan jasa seorang konselor. anda bisa membacanya hingga tuntas agar dapat memahami tentang seberapa penting mengandalkan seorang konselor.

Tugas Seorang Konselor

Peran dan tugas konselor adalah mendengarkan klien dengan seksama, berempati dengan mereka dan mendorong mereka untuk berubah ke arah yang lebih positif. Secara umum, permasalahan yang dihadapi klien berbeda-beda. Misalnya, masalah kecemasan, depresi, kebutuhan untuk mengendalikan emosi, atau dihadapkan pada pengalaman hidup yang sulit.

Ingatlah bahwa klien yang dihadapi konselor biasanya membutuhkan dukungan. Itulah sebabnya konselor merupakan bagian penting dari pemahaman diri dan mencari solusi untuk mengatasi masalah.

Dalam menjalankan tugasnya, konselor dan klien mengadakan pertemuan resmi pada waktu dan tempat yang disepakati atau teratur. Pada sesi ini, klien dan konselor dapat berbicara mengenai masalah yang mereka hadapi dan bagaimana perasaan klien saat menghadapi masalah tersebut. 

Berikut tugas-tugas seorang konselor:

  •         Bisa melakukan konseling secara tatap muka, melalui telepon, atau online.
  •         Bekerja dengan individu, keluarga, atau kelompok.
  •         Dapat dipastikan menjaga kerahasiaan.
  •         Membangun hubungan kepercayaan dan rasa hormat dengan klien.
  •         Mendengarkan kekhawatiran klien, berempati dengan mereka, dan membantu mereka melihat segala sesuatunya dengan lebih jelas atau dengan sudut pandang yang berbeda.

Manfaat Adanya Konselor

Pertemuan antara klien dan konselor dapat dikatakan dengan istilah sesi konseling. Nantinya dalam sesi ini, selain menentukan kemungkinan penyebab dan gejala perilaku tertentu, bertemu langsung dengan konselor merupakan tindakan yang tepat untuk mengatasi masalah serta konflik dengan cara yang efektif.

Di bawah ini merupakan delapan manfaat adanya seorang konselor:

  1. Meredakan emosi yang negatif
  2. Mengembangkan sikap keterbukaan
  3. Membuka perspektif baru
  4. Meningkatkan kemandirian dan harga diri
  5. Menyelesaikan konflik internal
  6. Mendapatkan pengetahuan dan pelatihan
  7. Keuntungan karier
  8. Memperluas koneksi

Demikian informasi serta penjelasan terkait konselor, lengkap dengan tugas dan manfaat menggunakan jasa seorang konselor.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER