Lirik Dan Makna Lagu “Teramini” Ghea Indrawari: Penghambaan Manusia Kepada TuhanNya

22 Mei 2024 12:05 WIB

Narasi TV

YouTube HITS Record

Penulis: Elok Nuriyatur

Editor: Indra Dwi

Penyanyi jebolan Indonesian Idol tahun 2018, Ghea Indrawari baru-baru ini mengeluarkan lagu teranyarnya berjudul “Teramini” pada 10 Maret lalu di kanal YouTube StarHits Musi

Lagu ini tidak kalah populer dengan lagu sebelumnya Jiwa yang Bersedih, saat artikel ini ditulis, lagu telah didengar lebih dari 2,3 juta kali.

Penasaran dengan lagu teranyar Ghea berikut adalah makna dan lirik lagu “Teramini” ciptaan Ghea Indrawari dan diproduseri oleh Andrew Joscha.

Makna Lagu “Teramini” Ghea Indrawari

Makna Lagu “Teramini” Ghea Indrawari mengisahkan tentang seorang yang sedang mengalami rasa sulit dalam hidupnya yang tidak sesuai dengan harapannya

Ia memiliki harapan bahwa doa yang telah ia panjatkan kepada Tuhan suatu saat segala hal yang didoakannya akan teramini.

Dari lirik lagu juga digambarkan bahwa kehidupan yang dijalankan terkadang tidak sesuai dengan harapan, saat kecewa itu datang, ia meragukan kuasa Tuhan dan hampir menyerah, meski pada akhirnya ia percaya Tuhan akan mengabulkan doa-doa yang ia langitkan.

Dari lagu ini, Ghea mencoba menyampaikan pesan bagi siapapun yang berada di titik terendah hidup agar selalu Ikhlas dalam menjalankan hidup, karena akan ada harapan dan pertolongan Tuhan dan segala sesuatu itu akan teramini di waktu yang tepat.

Lirik Lagu Teramini Ghea Indrawari

Jatuh-bangun dan berdarah-darah
Terbawa arus tak tentu arah
Tuhan, benarkah kau mendengarku?
Ke mana pergi doa-doaku?

Ingin menyerah
Namun, hati kecilku terus berbisik
Bertahanlah
Ingat, kau sudah sampai sejauh ini

Rela, relakanlah
Yang bukan untukmu bukanlah untukmu
Tenang, tenangkanlah
Yang harus terjadi pastilah terjadi

Mungkin belum saatnya
Bahkan selepas badai terbitlah pelangi
Akan tiba masanya
Segala yang kau ingini akan teramini

Ho-oh-ho-oh

Relakan yang bukan untukmu

Rela, relakanlah
Yang bukan untukmu bukanlah untukmu
Tenang, tenangkanlah
Yang harus terjadi pastilah terjadi

Mungkin belum saatnya
Bahkan selepas badai terbitlah pelangi (terbitlah pelangi)
Akan tiba masanya
Segala yang kau ingini akan teramini

Ho

Relakan yang bukan untukmu ho

Rela relakanlah
Yang bukan untukmu bukanlah untukmu
Tenang tenangkanlah
Yang harus terjadi pastilah terjadi

Mungkin belum saatnya
Bahkan selepas badai terbitlah pelangi
Akan tiba masanya
Segala yang kau ingini
Akan teramini
Akan tiba masanya
Segala yang kau ingini
Akan teramini

 

 

 

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR