Mengenal Management Trainee: Pengertian, Manfaat, Tanggung Jawab, dan Gaji

8 Jan 2024 12:01 WIB

thumbnail-article

Ilustrasi management trainee. Sumber: Freepik.

Penulis: Elok Nuri

Editor: Margareth Ratih. F

Istilah MT atau Management Trainee sebuah istilah yang tidak asing bagi HR di perusahaan, terutama di sektor korporat.

Bidang ini biasanya ditujukan bagi para fresh graduate dengan harapan bisa menjadi calon pemimpin masa depan di perusahaan tersebut.

Di beberapa perusahaan, management trainee dengan berbagai nama seperti Graduate Trainee Program (GTP), Management Development Program (MDP), Graduate Management Associate Program (GMAP), dan lainnya.

Pengertian management trainee

Mengutip laman Collins Dictionary Management Trainee adalah program pelatihan manajemen yang dirancang untuk mencari kandidat dengan kualitas dan potensi untuk menempati posisi manajerial. Umumnya, posisi ini diperuntukkan bagi para fresh graduate. 

Pada program ini kandidat yang lolos akan mendapatkan pengetahuan dan pelatihan mengenai profil perusahaan dan unit bisnis dalam perusahaan.

Untuk durasi pelatihan biasanya tergantung kebijakan pada setiap perusahaan mulai dari 1-2 tahun.

Pelatihan dan pengetahuan biasanya meliputi pengendalian bisnis, keterampilan perencanaan, manajemen risiko, perencanaan, dan manajerial. 

Manfaat mengikuti management trainee

  • Untuk mengembangkan skill mulai dari manajemen waktu, komunikasi, cara berpikir kritis, memecahkan masalah dan lainnya. 
  • Dapat memperoleh keterampilan kepemimpinan yang penting untuk menjadi pemimpin yang efektif.
  • Berkesempatan mengeksplorasi berbagai bidang pekerjaan yang ada di perusahaan. 
  • Dapat membangun jaringan dengan sesama trainee dan para profesional di berbagai divisi perusahaan.
  • Dapat menjanjikan jenjang karir yang jelas setelah mengikuti program Management Trainee

Tugas dan tanggung jawab management trainee

Mengutip dari Skill Academy, berikut adalah beberapa tugas dan tanggung jawab Management Trainee. 

  • Memahami bagaimana sebuah perusahaan beroperasi.
  • Mendukung manajer dalam berbagai tugas (misalnya, membuat kebijakan baru, penetapan tujuan).
  • Memahami proses kerja dan pencapaian tujuan setiap departemen atau divisi.
  • Memberikan dukungan administratif, misalnya entri data.
  • Berpartisipasi dalam proses perencanaan strategi perusahaan.
  • Membantu manajer mengevaluasi pekerjaan (misalnya membuat laporan atau menganalisis data).
  • Membuat dan melakukan presentasi.
  • Menemukan cara untuk meningkatkan profit perusahaan dan menurunkan risiko.

Gaji management trainee

Berdasarkan survey indeed.com  rata-rata gaji Management Trainee di tahun 2024 adalah Rp4.495. Namun, angka ini dapat bervariasi tergantung pada kebijakan dan standar upah minimum di setiap daerah.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER