Ria Ricis Bikin Konten Baby Moana Main Jetski dan ATV, Awas Bahaya Shaken Baby Syndrome

11 Januari 2023 02:58

Narasi TV

Ria Ricis dan Teuku Ryan ajak Baby Moana bermain jetski dan ATV/ YouTube Ricis Official

Penulis: Rahma Arifa

Editor: Akbar Wijaya

Video Ria Ricis dan suaminya Teuku Ryan saat membawa bayi mereka Cut Raifa Aramoana atau Baby Moana bermain jet ski dan All Train Vehicle (ATV) menuai kritik sebagian pengguna sosial.

Pasalnya usia Baby Moana baru menginjak lima bulan.

“Mohon maaf, Bu Moana. Lagi naik ATV, Bu Moana tidur… Mau dilatih berani, turu” kata Ria Ricis dalam video yang diunggahnya pada @riaricis1795.

Kritik sebagian netizen berangkat dari kekhawatiran terhadap keselamatan sang bayi saat diajak menaiki jetski dan ATV.

Ketika menaiki jetski misalnya, Baby Moana tampak tidak menggunakan pelampung sebagaimana kedua orang tuanya dan ia hanya dipegang dengan satu tangan oleh Teuku Ryan yang mengendarai jetski.

Selain itu, aktivitas bermain jetski dan ATV yang sarat guncangan juga dikhawatirkan bisa membuat Baby Moana terkena Shaken Baby Syndrome. Apa maksudnya?

Dampak Shaken Baby Syndrome

Shaken Baby Syndrome adalah gejala kerusakan otak bayi yang disebabkan oleh guncangan yang terlalu keras.

Dilansir dari Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), goyangan hebat pada kepala anak dapat menyebabkan pendarahan dan retina.

Selain itu, guncangan pada badan dapat mengakibatkan cedera otak karena perubahan posisi drastis pada kepala dan leher anak. 

Saat bayi diguncang terlalu keras, otak berputar dan bergeser terhadap aksis batang otak. Ini yang kemudian menyebabkan saraf dan pembuluh darah bayi robek. Akibatnya, pendarahan dan cedera dapat terjadi.

Sindrom ini dapat terjadi walaupun kepala bayi tidak mengalami benturan. Misalnya, saat orang dewasa terlalu keras mengayun, melemparkan anak ke udara, atau bercanda terlalu keras dengan mengguncangkan tangan atau tubuh bayi.

Selain itu, kondisi psikologis orang dewasa dan pola asuh yang salah kerap menjadi alasan maraknya Shaken Baby Syndrome terjadi. Misalnya, karena amarah dan rasa frustasi orang tua atau perawat saat bayi banyak menangis. Oleh sebab itu, sindrom ini termasuk golongan kekerasan pada anak.

Menurut Asosiasi Ahli Bedah Neurologi Amerika (AANS), sindrom yang juga disebut Shaken Impact Syndrome dapat menyebabkan gejala dan keadaan darurat medis sebagai berikut:

  • Subdural hematoma atau pecahnya pembuluh darah yang menyebabkan darah mengumpul dan menekan otak.
  • Subarachnoid hemorrhage yakni pendarahan pada ruang antara otak dan jaringan yang menutupi otak organ.
  • Trauma pada otak yang disebabkan benturan pada batok kepala.
  • Kerusakan batang sel atau axon di bagian korteks otak besar (serebrum). Kerusakan sel juga dapat menyebabkan terlepasnya senyawa kimia yang membuat otak kekurangan oksigen.
  • Terhentinya pernapasan saat terjadi guncangan yang menyebabkan kekurangan oksigen pada otak.

Gejala-Gejalanya

Gejala shaken baby syndrome pun beragam. Pada kasus terberat, bayi dapat mengalami penurunan kesadaran, kejang-kejang, bahkan kematian.

Dalam beberapa hari setelah terjadi guncangan hebat, bayi umumnya menjadi rewel, banyak tidur, muntah-muntah dan kehilangan nafsu makan. Jika terjadi kerusakan otak, bayi dapat mengalami gangguan pernapasan.

Sedangkan dalam kasus yang relatif ringan imbas guncangan pada otak rawan tak terdeteksi. Namun dampaknya dapat terlihat pada perilaku dan proses belajar anak saat dewasa.

Gangguan saraf dan kecerdasan ini dapat muncul saat anak berusia di atas 6 tahun.

Shaken Baby Syndrome menjadi salah satu penyebab utama kematian dan gangguan anak korban kekerasan. Umumnya, kasus terjadi pada anak dibawah 2 tahun. AANS mencatat ada sekitar 600 sampai 1400 kasus Shaken Baby Syndrome di Amerika Serikat dalam satu tahun.



ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

NARASI ACADEMY

Content Production
Jadi Content Creator Nggak Pakai Repot

Belakangan ini, content creator menjadi salah satu profesi yang mengasyikan dan menjanjikan! Tapi, kamu harus punya mental yang kuat, memahami esensi, dan bersikap visioner dalam membuat konten. Pada kelas kali ini, Narasi Academy akan akan membantumu agar memiliki kemampuan tersebut, dengan dibimbing oleh narasumber profesional!

Kelas Online
Event
Berikan Pengalaman Tak Terlupakan Pada Event-mu!

Di balik perencanaan dan pelaksanaan event ada berbagai cerita menarik, seperti proses kreatif, event management dan budgeting plan. Yuk, kita cari tahu lebih banyak!

Kelas Online
Art & Design
Gali Potensi Diri, Pelajari Ilustrasi Komik Strip

Salah satu karya seni ilustrasi yang berpengaruh adalah komik. Mudah dipahami, banyak peminatnya, dan berpotensi baik di industri. Yuk, gali potensi dan siapkan dirimu menjadi seorang komikus dengan ikut kelas ini!

Kelas Online
Social Media
Jadi Brand Pionir Lewat Strategi Media Sosial & Content Marketing!

Enggak hanya akses informasi dan hiburan, sekarang, sosial media bisa kamu maksimalkan untuk branding lewat strategi media sosial & content marketing. Kuasai tekniknya di sini ya!

Kelas Online
Journalism
Cara Asyik Belajar Jurnalistik

Aksesibilitas informasi membuat semua orang berlomba-lomba menjadi seorang Jurnalis instan! Tapi, gimana ya caranya biar tetap kredibel, bertanggung jawab dan cekatan? Pelajari ilmu jurnalistik dengan cara yang asyik langsung dari pakarnya dengan mempelajari proses pembuatan berita mulai dari wawancara, pengolahan data hingga penyiaran!

Kelas Online
Art & Design
Dari Motion Sampai Animasi, Semakin Cuan Di Masa Depan

Di zaman yang serba digital dan era NFT yang semakin populer, terbuka kesempatan yang semakin besar untuk kamu meraup cuan dari karya yang kamu punya, seperti motion & animasi. Di kelas ini kamu akan memahami proses pembuatan sampai komersialisasi karya motion & animasi.

Kelas Online
Event
KEREN: Kelas Event Creative Narasi Academy

Kamu sudah sering datang dan menikmati pertunjukan di sebuah event? Tapi, pernah enggak sih, kepo dengan proses kreatif dan persiapan teknis di satu event? Yuk, cari tahu di sini!

Kelas Online
Social Media
Brand Identity: Bikin Konten Media Sosial Konsisten

Sebagai pengguna media sosial, kebanyakan dari kita akan sangat senang jika mendapat informasi atau hiburan yang sesuai dengan kebutuhan dan karakter kita. Pesan-pesan konten di akun-akun media sosial serasa dekat dan seolah sedang berbicara dengan kita sebagai teman. Inilah yang dinamakan memanusiakan akun media sosial. Di kelas ini, kamu akan mendapat ilmu bagaimana memanusiakan media sosial seperti membangun kehadiran dan identitas lewat branding.

Kelas Online
Content Production
Meramu Video Estetik Dengan Teknik Storytelling, Bikin Konten Makin Beken

Kamu adalah salah satu calon content creator professional di masa depan. Apalagi, sumber penghasilan dari seorang content creator cukup menjanjikan lho, asal kamu harus konsisten untuk menciptakan konten kreatif yang berkualitas. Karena itu, kunci utamanya adalah belajar di kelas ini untuk menyajikan cerita yang kuat dan mampu membangun emosi dengan audience-mu.

Kelas Online
Journalism
Memahami Reportase Sampai Investigasi: Sajikan Fakta & Data

Kamu selalu bisa jadi inovator dalam menyebarkan berita yang berkualitas dan kredibel! Salah satunya adalah dengan menjadi citizen journalism. Berita yang kredibel, informatif dan mendalam bisa dengan mudah untuk kamu sajikan ke publik! Di sini kamu harus memperhatikan pentingnya penyampaian informasi serta mencari point of view yang tepat agar tidak terjadi mispresepsi terhadap masyarakat. Saatnya ambil peran dengan menjadi pelopor berita investigatif. Pelajari treatment khusus dalam mengemas serta mengkurasi berita dengan menyajikan fakta dan data dengan metode storytelling.

Kelas Online

TERPOPULER

KOMENTAR

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya