Selama Bulan Ramadhan 2025: Transjakarta Siapkan Takjil Gratis dan Beroperasi 24 Jam

19 Feb 2025 13:03 WIB

thumbnail-article

Antara

Penulis: Elok Nuri

Editor: Elok Nuri

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menjadi salah satu mode transportasi umum yang turut berbagi kebahagian selama bulan suci Ramadhan mendatang, bagaimana tidak Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza menjelaskan jika pihaknya menyediakan penganan berbuka puasa (takjil) selama Ramadhan di semua tempat pemberhentian atau Bus Rapid Transit (BRT) pada 14 koridor utama. 

"Kami siapkan air minum dan makanan kecil untuk pelanggan kita agar bisa membatalkan puasa pada saat di perjalanan," kata Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Welfizon Yuza di Jakarta, Senin, 17 Februari 2025.

Penyediaan takjil gratis ini bertujuan untuk membantu pelanggan yang sedang dalam perjalanan dan membutuhkan fasilitas untuk berbuka puasa. Dengan adanya takjil gratis ini, para penumpang tidak perlu khawatir mencari tempat makan atau minuman untuk berbuka puasa.

Welfizon juga menjelaskan jika takjil gratis ini akan dibagikan setengah jam sebelum waktu berbuka puasa, sehingga pelanggan yang masih dalam perjalanan dapat dengan mudah membatalkan puasa mereka.

"Selama bulan puasa, di halte untuk memfasilitasi pelanggan yang berbuka puasa. Setengah jam sebelum waktu berbuka kami menyediakan fasilitas takjil sekedar untuk membatalkan puasa," ucapnya.

Layanan 24 Jam Transjakarta Selama Ramadhan

Tidak hanya menyediakan takjil gratis, transjakarta juga akan membuka layanan operasi selama 24 jam di 14 koridor utama, Welfizon merujuk kepada data, masyarakat cenderung memulai aktivitas lebih pagi saat Ramadhan dibandingkan bulan-bulan biasanya, dan mengakhiri aktivitasnya lebih awal.

"Kami akan mengikuti kebutuhan masyarakat. Nanti biasanya akan ditetapkan penyesuaian jam kerja, dan kapasitas bus akan kami sesuaikan dengan penetapan jam kerja yang nanti akan dikeluarkan Pemerintah Provinsi DKI ataupun dari pihak-pihak swasta," terangnya.

Berikut adalah 14 koridor utama yang akan berooperasi 24 jam selama bulan Ramadhan:

  • Blok M–Kota (Koridor 1).

  • Pulogadung-Juanda (Koridor 2).

  • Kalideres-Monas via Veteran (Koridor 3).

  • Pulo Gadung 2-Dukuh Atas 2 (Koridor 4).

  • Kampung Melayu-Ancol (Koridor 5).

  • Ragunan-Dukuh Atas (Koridor 6).

  • Kampung Rambutan-Kampung Melayu (Koridor 7).

  • Lebak Bulus-Pasar Minggu via Tomang (Koridor 8).

  • Pinang Ranti-Pluit (Koridor 9).

  • Tanjung Priok-PGC 2 (Koridor 10).

  • Pulogebang-Kampung Melayu (Koridor 11).

  • Tanjung Priok-Pluit (Koridor 12).

  • Ciledug-Tendean (Koridor 13).

  • Senen Raya-Jakarta International Stadium (JIS) (Koridor 14)

 

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER