Sunny SNSD Resmi Keluar dari SM Entertainment Setelah 16 Tahun Bersama

8 Agustus 2023 15:08 WIB

Narasi TV

Sunny SNSD. Sumber: Soompi.

Penulis: Rusti Dian

Editor: Margareth Ratih. F

Sunny SNSD keluar dari SM Entertainment, label yang menaungi SNSD alias Girls’ Generation. Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Sunny melalui unggahan terakhirnya di Instagram.

“Hari ini, saya ingin mengucapkan terima kasih dan salam kepada SM Entertainment karena telah membantu Lee Soon Kyu yang berusia 19 tahun untuk debut sebagai Sunny SNSD,” tulis Sunny dalam unggahannya pada Selasa (8/8/2023).

Awalnya, SM Entertainment lebih dulu mengabarkan bahwa Sunny akan keluar dari agensi. Hingga kemudian Sunny mengonfirmasi lewat surat terbuka yang sudah ditulis beberapa hari setelah SNSD merayakan ulang tahun ke-16 pada 5 Agustus lalu.

“Kontrak eksklusif kami dengan Sunny telah berakhir. Kami mengucapkan terima kasih kepada Sunny yang telah beraktivitas dengan luar biasa selama bersama kami dalam waktu yang sangat panjang,” ujar juru bicara SM Entertainment, dilansir dari Soompi.

SM Entertainment juga memohon dukungan untuk jalan baru yang akan ditempuh Sunny setelah kontraknya berakhir. Diketahui Sunny akan menjalani kehidupan di lingkungan baru dengan perspektif yang berbeda.

“Apapun yang datang pada masa mendatang, saya akan terus maju sebagai Sunny yang penuh semangat,” tulis Sunny.

Member SNSD keempat yang keluar

Sunny menjadi member SNSD keempat yang keluar dari SM Entertainment. Member yang sudah lebih dulu keluar yaitu Tiffany, Sooyoung, kemudian Seohyun. Kini hanya tersisa empat member yaitu Taeyeon, Hyoyeon, Yuri, dan Yoona.

Sebelum kabar hengkangnya Sunny dari SM, rupanya penggemar SNSD, SONE sudah mencurigai sejak anniversary ke-16. Pasalnya, tak ada foto Sunny pada banner ucapan debut SNSD di gedung SM Entertainment. Hanya ada foto empat member yang tersisa di SM saja dalam banner.

Tanda-tanda lain juga terlihat saat SM Global Shop meluncurkan official merchandise setiap SNSD merayakan debut anniversary. Official merchandise tahun ini tidak ada versi Sunny. Padahal, keempat member yang lain menyediakan official merchandise masing-masing.

Sunny juga jarang update kegiatannya di media sosial. Sepanjang tahun 2023, Sunny hanya mengunggah satu konten di Instagramnya. Bahkan ia juga belum terlihat melakukan aktivitas entertainment pasca comeback.

Perjalanan karier Sunny SNSD

Lee Soon Kyu atau akrab dikenal sebagai Sunny adalah member Girls Generation (SNSD) yang lahir pada 15 Mei 1989. Ia lahir di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Sebelumnya, keluarga Lee Soon Kyu juga sudah bekerja di industri hiburan.

Pada tahun 1998, Sunny bergabung bersama Starlight Entertainment. Di usianya yang baru menginjak 9 tahun, Sunny berlatih selama 5 tahun untuk meniti karier di dunia hiburan. Ia sempat direncanakan debut bersama Ayumi Lee. Sayangnya, grup mereka batal debut.

Sunny kemudian bergabung dengan SM Entertainment pada tahun 2007. Perpindahan agensi ini juga atas saran dari Ayumi Lee. Ia menjalani pelatihan bersama agensi kurang lebih selama 6 bulan. Baru setelah itu Sunny debut bersama SNSD sebagai lead vocalist.

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR