Pengorbanan Jojo Demi Medali Asian Games

29 Aug 2018 16:08 WIB

Jonathan Christie, atlet bulu tangkis yang memberikan medali emas di nomor tunggal putra mengatakan pengorbanannya kehilangan waktu bersama keluarga terbayar dengan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia dan medali emas. “Ini pertandingan Asian Games saya yang pertama. Juga pertama kali di kelas tunggal,” kata pria yang biasa dipanggil Jojo ini.

Sementara itu, ganda putra Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian juga bercerita tentang pengorbanannya untuk menjadi juara. "Kadang sekolah cuma seminggu tiga kali, sisanya latihan. Jadi pengorbanan terbesar itu sekolah, yang kedua jauh dari orang tua dari kecil," kata Fajar.

Pasangan Rian dan Fajar baru saja meraih medali perak Asian Games 2018, keduanya berhasil melaju ke final meski akhirnya kalah dari dari ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon 13-21, 21-18, 24-22.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

SELANJUTNYA

TERPOPULER