5 Aplikasi Livescore Terpercaya. Memudahkanmu Update Pertandingan Terbaru

28 Dec 2022 19:12 WIB

thumbnail-article

Poster salah satu pertandingan yang di-update infonya oleh Livescore. Sumber: livescore.com

Penulis: Moh. Afaf El Kurniawan

Editor: Margareth Ratih. F

Aplikasi livescore banyak dicari oleh para penggemar sepak bola untuk mengetahui update skor pertandingan yang sedang berlangsung.

Para penggemar yang memantau jalannya pertandingan melalui aplikasi livescore dapat dipastikan adalah penggemar yang tidak bisa menonton langsung ke stadion, atau berada dalam perjalanan, sehingga tidak bisa melakukan live streaming pertandingan.

Mereka memanfaatkan situs livescore untuk mengetahui hasil pertandingan yang sedang berlangsung. Berikut ini adalah 5 rekomendasi aplikasi livescore yang bisa menjadi pilihan.

5 Rekomendasi Aplikasi Livescore

Di bawah ini merupakan rekomendasi aplikasi livescore yang bisa menjadi pilihan para penggemar sepak bola untuk mengetahui hasil sementara pertandingan yang sedang berlangsung.

1. Livescore

Livescore merupakan salah satu aplikasi yang menampilkan skor pertandingan secara real-time. Platform satu ini banyak menyajikan pertandingan sepak bola, tidak hanya sekadar fokus di Liga Inggris, Liga Spanyol, dan liga-liga negara besar lainnya. Masih banyak kompetisi sepak bola yang juga ditampilkan di aplikasi Livescore ini.

 

2. Sofascore

Rekomendasi aplikasi livescore kedua adalah Sofascore. Aplikasi satu ini kurang lebih punya kemiripan yang sama dengan Livescore dalam hal menampilkan pertandingan. Namun, sofascore mampu tampilkan informasi pertandingan yang lebih lengkap. Bahkan Sofascore menyajikan tempat pertandingan berlangsung dan disiarkan di channel TV mana.

3. Flashscore

Rekomendasi selanjutnya adalah Flashscore. Aplikasi ini selain menyuguhkan informasi pertandingan yang sedang berlangsung secara real-time, juga menyediakan jadwal pertandingan yang akan datang. Selain itu di Flashscore juga menampilkan analisis atau review singkat antara kedua tim, selesainya pertandingan, hingga berita seputar klub yang hendak melakoni pertandingan.

4. Goal Live Scores

Goal Live Score menyajikan hasil pertandingan secara real-time. Banyak liga-liga yang ditampilkan melalui aplikasi livescore satu ini. Meski tidak bisa menonton pertandingan secara langsung, akan tetapi para penggemar disuguhkan dengan informasi detail pertandingan seperti operan, serangan, sampai tembakan bola ke arah gawang. Penggemar akan mendapatkan sensasi layaknya memainkan game seperti Top Eleven di Android.

5. Google

Banyak yang tidak tahu bahwa Google juga menampilkan informasi sepak bola secara real-time. Bahkan penggemar bisa saja mendapat notifikasi dari tim yang akan, sedang, dan telah bertanding.

 

Demikian 5 rekomendasi aplikasi livescore untuk membantu para penggemar sepak bola mengetahui update pertandingan tim kebanggaannya.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER