Band beraliran punk asal Purbalingga, Sukatani, viral setelah dua personelnya mengunggah video permintaan maaf kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di akun Instagram @sukatani.band, Kamis (20/2/2024).
Dalam video tersebut, Alectroguy selaku gitaris dan Twister Angel selaku vokalis Sukatani meminta maaf atas lagu ciptaan mereka berjudul "Bayar Bayar Bayar".
"Memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada Bapak Kapolri dan institusi Polri atas lagu ciptaan kami dengan judul lagu 'Bayar Bayar Bayar' yang liriknya bayar polisi, yang telah kami nyanyikan sehingga viral di beberapa platform media sosial, dan yang pernah saya upload ke platform Spotify," kata Alectroguy.
Keduanya menyebut lagu "Bayar Bayar Bayar" dibuat sebagai kritik sosial untuk oknum kepolisian yang kerap melanggar peraturan.
“Melalui pernyataan ini, saya telah mencabut dan menarik lagu ciptaan kami yang berjudul 'Bayar Bayar Bayar', lirik lagu bayar polisi," lanjut mereka.
Setelah menayangkan video permohonan maaf di Instagram, Alectroguy dan Twister Angel dikabarkan menghilang saat menyeberang dari Bali ke Banyuwangi. Namun, saat ini keduanya telah dalam kondisi yang aman.
Seperti apa lirik lagu "Bayar Bayar Bayar"?
Lagu "Bayar Bayar Bayar" merupakan bagian dari album perdana Sukatani bertajuk Gelap Gempita. Liriknya berbicara soal pungutan uang yang kerap diminta polisi kepada masyarakat untuk berbagai keperluan.
Berikut lirik lengkap lagu "Bayar Bayar Bayar" oleh Sukatani.
Mau bikin SIM bayar polisi
Ketilang di jalan bayar polisi
Touring motor gede bayar polisi
Angkot mau ngetem bayar polisi
Aduh aduh ku tak punya uang
Untuk bisa bayar polisi
Mau bikin gigs bayar polisi
Lapor barang hilang bayar polisi
Masuk ke penjara bayar polisi
Keluar penjara bayar polisi
Aduh aduh ku tak punya uang
Untuk bisa bayar polisi
Mau korupsi bayar polisi
Mau gusur rumah bayar polisi
Mau babat hutan bayar polisi
Mau jadi polisi bayar polisi
Aduh aduh ku tak punya uang
Untuk bisa bayar polisi