Cara Mengajukan Pertanyaan di Brainly via Website dan Aplikasi

29 Jun 2024 09:06 WIB

thumbnail-article

Ilustrasi aplikasi Brainly. (Sumber: Pexels/Tyler Lastovich)

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Rizal Amril

Brainly merupakan layanan edukasi dan pembelajaran yang membantu siswa dalam menyelesaikan berbagai macam soal. 

Lewat Brainly, kamu bisa mengajukan pertanyaan terkait soal-soal maupun materi yang sulit dipahami. Nantinya, pengguna lain akan membantumu menjawab pertanyaan tersebut. 

Selain bertanya, kamu juga bisa ikut menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh pengguna lainnya. 

Brainly hadir dalam versi web yang bisa diakses melalui browser serta versi aplikasi yang bisa diunduh di ponsel melalui Google Play atau Apple Store. 

Lalu, bagaimana cara menggunakan aplikasi Brainly dan mengajukan pertanyaan di sana?

Cara mengajukan pertanyaan di Brainly via web

  • Kunjungi laman https://brainly.co.id.
  • Kamu bisa langsung menggunakan kotak penelusuran untuk menemukan pertanyaan-pertanyaan yang serupa dan sudah pernah ditanyakan di Brainly. 
  • Namun, jika kamu ingin mengajukan pertanyaan sendiri, klik tombol “Ajukan Pertanyaan” di bagian kanan atas layar. 
  • Tulis pertanyaanmu di kotak yang tersedia.
  • Jika kamu perlu menambahkan karakter khusus, persamaan matematika, gambar, atau lampiran, kamu bisa menggunakan salah satu dari fitur yang tersedia di bawah kotak pertanyaan.
  • Terakhir, klik tombol “Tanyakan Pertanyaanmu”.

Cara mengajukan pertanyaan di aplikasi Brainly (iOS)

  • Buka aplikasi Brainly di perangkat iOS.
  • Klik menu “Tanya” yang berada di bagian kiri bawah layar.
  • Ajukan pertanyaanmu di kotak pencarian yang terletak di bagian atas layar atau dengan mengeklik ikon tambah (+) berwarna biru di bagian kanan bawah layar.

Cara mengajukan pertanyaan di aplikasi Brainly (Android)

  • Buka aplikasi Brainly di perangkat Android.
  • Klik logo keyboard di bagian atas layar. 
  • Ajukan pertanyaanmu di kotak pencarian yang terletak di bagian atas layar atau dengan mengklik ikon tambah (+) berwarna biru di bagian kanan bawah layar.

Kamu juga bisa mengajukan pertanyaan di Brainly dengan menggunakan fitur “Foto & Selesaikan” untuk mendapatkan jawaban segera. Caranya, siapkan soal yang ingin ditanyakan, lalu klik ikon kamera dan ambil foto dari soal tersebut. 

Demikian informasi seputar cara mengajukan pertanyaan di Brainly, semoga bermanfaat!

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER