Profil Ekonom Senior Faisal Basri, Meninggal Dunia Kemarin

6 Sep 2024 08:09 WIB

thumbnail-article

Faisal Basri. Sumber: ANTARA.

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Margareth Ratih. F

Kabar duka datang dari ekonom senior Faisal Bahri yang meninggal dunia pada Kamis (5/9/2024) dini hari akibat serangan jantung.

Sebelum meninggal dunia, kondisi kesehatan Faisal Basri sempat menurun. Dirinya kemudian berobat ke Rumah Sakit Mayapada Kuningan dan telah dirawat sejak Senin (2/9/2024). 

Dokter mendeteksi kemungkinan gangguan di jantung Faisal dan hendak melakukan tindakan berupa pemasangan kateter. Namun, belum sempat tindakan itu dilakukan, Faisal sudah dipanggil oleh Tuhan. 

Aktivitas terakhir

Faisal Basri terakhir kali beraktivitas sebagai pembicara di sebuah acara yang diselenggarakan oleh kelompok petani di Dairi, Sumatera Utara, Rabu (28/8/2024) lalu. 

Keterangan itu disampaikan oleh Ramdan Malik, adik dari Faisal Basri. Menurut Ramdan, Faisal sempat makan banyak buah durian dan menempuh perjalanan darat selama enam jam saat perjalanan pulang. 

Saat sampai di kediamannya pada Sabtu (31/8/2024), Faisal tampak lemas, tetapi enggan untuk memeriksakan diri ke dokter. Dia baru mau berobat setelah dibujuk oleh sang putri, dan akhirnya pergi ke RS Mayapada. 

Akademisi kritis

Faisal Basri dikenal sebagai sosok yang tegas dan berani dalam memperjuangkan nilai-nilai demokrasi dan keadilan di negeri ini. Dirinya amat vokal dalam menyuarakan kritik terhadap kebijakan pemerintah dan kerap mengeluarkan pendapat-pendapat alternatif. 

Selain itu, Faisal Basri juga merupakan sosok independen yang memegang prinsip teguh antikorupsi. Faisal menjadi salah satu pendiri Indonesia Corruption Watch (ICW) dan kerap menekankan pentingnya pemberantasan korupsi di Indonesia. 

Pendiri INDEF

Bersama keempat rekannya, Didik J Rachbini, Fadhil Hasan, Didin Damanhuri dan Nawir Messi, Faisal Basri mendirikan Institute for Development of Economics & Finance (INDEF), sebuah lembaga riset independen dan otonom yang berfokus pada riset dan kajian kebijakan publik seputar ekonomi dan keuangan. 

Sebagai akademisi, Faisal Basri juga merupakan seorang dosen yang dihormati di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI). 

Meski tak menduduki jabatan formal di partai atau pemerintahan, Faisal Basri telah memberi dampak yang besar bagi perbaikan demokrasi di Indonesia secara luas. 

Selamat jalan, Faisal Basri. 

 

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER