Erick Thohir Kembali Menjadi Ketua Umum MES

2 Oct 2023 21:10 WIB

thumbnail-article

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/wsj/aa.

Penulis: Moh. Afaf El Kurniawan

Editor: Rizal Amril

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir telah terpilih kembali sebagai Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) untuk periode kedua, yaitu masa jabatan 2023-2028 atau 1446-1448 Hijriah. 

Sebelumnya, Erick telah menjabat sebagai ketua umum MES pada periode 2021-2023.

Proses pemilihan Ketua Umum MES dilakukan oleh tim formatur setelah mempertimbangkan berbagai aspek, terutama komitmen terhadap organisasi dan keberlanjutan peran MES dalam mengembangkan ekonomi syariah di Indonesia.

Anggota tim formatur Iggi H Achsien mengungkapkan bahwa kepemimpinan Erick Thohir selama tiga tahun terakhir telah mengakselerasi program kerja MES secara terstruktur dan terencana, baik dalam jangka pendek, panjang, maupun menengah.

"Dipilihnya kembali Pak Erick Thohir tentu berdasarkan beberapa pertimbangan yang matang dari seluruh tim formatur, salah satunya mengenai komitmen dan tanggung jawab beliau yang harus melanjutkan kembali legacy berbagai program kerja MES yang telah dan akan dilaksanakan di tahun-tahun mendatang", ujar Iggi, dilansir dari CNN Indonesia.

Dalam pernyataannya, Erick Thohir menyampaikan bahwa masih banyak hal yang perlu diperbaiki dan dikembangkan, terutama dalam peranannya sebagai ketua umum.

Ia menggarisbawahi pentingnya dua momentum yang perlu dioptimalkan melalui inovasi dan terobosan, mengacu pada riset global yang mengindikasikan perubahan demografi dunia Islam pada tahun 2040.

Erick Thohir berkomitmen untuk membentuk ekosistem "Rumah Syariah" dengan meningkatkan akses kepemilikan rumah bagi golongan yang membutuhkan, seperti guru, pengajar, perawat, dan masyarakat kurang mampu, dengan skema syariah.

Hal ini diharapkan dapat menjadi landasan untuk mendukung kebijakan yang nyata dalam penerapan ekonomi syariah.

Tak hanya itu, Erick juga berjanji untuk mendorong ekspansi produk keuangan syariah ke pasar global. Dia menyebutkan bahwa Bank Syariah Indonesia (BSI) telah masuk sebagai salah satu dari 12 bank syariah terbesar di dunia.

Komitmen ini diikuti dengan upaya memperluas dan mempermudah aksesibilitas pendanaan bagi pengusaha daerah dalam mengembangkan usaha mereka.

Erick Thohir mengajak semua pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, untuk mendukung program-program yang bertujuan meningkatkan sistem keuangan dan perekonomian syariah.

Keseluruhan langkah ini diarahkan untuk menciptakan pertumbuhan ekonomi yang adil dan merata, mengurangi kesenjangan sosial, serta membangun ekonomi yang berlandaskan prinsip syariah.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER