5 Alasan Introvert Tidak Suka Ditelepon

17 Maret 2024 18:03 WIB

Narasi TV

Ilustrasi seseorang yang menggunakan telepon genggamnya. Sumber: Freepik.

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Margareth Ratih. F

Para introvert dikenal sebagai pribadi yang menyukai ketenangan dan tidak terlalu banyak basa-basi. Introvert senang berada di situasi ketika mereka tidak harus berinteraksi dengan orang lain. 

Bagi introvert, interaksi sosial dapat menjadi aktivitas yang sangat melelahkan, bahkan ketika interaksi itu tidak terjadi secara fisik. Berbicara lewat telepon, contohnya, menjadi salah satu hal yang biasanya paling dihindari oleh para introvert.

Sebaliknya, kebanyakan introvert justru merasa lebih nyaman ketika berkomunikasi secara langsung dengan lawan bicaranya. Introvert sangat bergantung pada observasi atas bentuk-bentuk komunikasi nonverbal seperti bahasa tubuh hingga raut wajah. Hal ini membuat pembicaraan via telepon menjadi hal yang menakutkan bagi introvert, sebab mereka tidak dapat melihat langsung sosok lawan bicara. 

Selain alasan tersebut, ada beberapa hal lainnya yang membuat introvert kurang suka mengobrol lewat telepon. Melansir Psychology Today, berikut sejumlah alasan yang menjadikan percakapan telepon terdengar sebagai hal yang mengerikan bagi introvert:

  • Telepon adalah hal yang mengganggu

Bagi seorang introvert, panggilan telepon kerap dianggap sebagai hal yang mengganggu. Ketika telepon berdering, mereka seolah dipaksa untuk mengalihkan pikiran secara mendadak. Jika sebelumnya mereka sedang fokus pada suatu hal, kini mereka harus sepenuhnya mendengarkan perkataan lawan bicara di ujung telepon.  

Padahal, tidak mudah bagi introvert untuk mengalihkan fokus dan perhatian secara cepat. Tak jarang, hal ini justru membuat mereka merasa kelelahan. 

  • Percakapan telepon terlalu bertele-tele

Percakapan di telepon yang sering kali terlalu bertele-tele menjadi alasan selanjutnya mengapa introvert kurang suka ditelepon. Obrolan via telepon lebih banyak bersifat basa-basi ketimbang percakapan serius dan mendalam. Padahal, semua orang tahu bahwa introvert kurang suka obrolan basa-basi.

Obrolan ringan lewat telepon membuat para introvert mudah bosan dan merasa jengkel. Bagi sebagian introvert, percakapan basa-basi bahkan dapat sangat menguras energi. 

  • Tidak ada waktu untuk memikirkan jawaban

Introvert cenderung lamban dalam berpikir dan menanggapi percakapan. Saat mengobrol, mereka kerap mengambil jeda agak lama untuk memikirkan jawaban. Ketika jeda semacam ini berlangsung di tengah panggilan telepon, tentunya akan muncul perasaan kurang nyaman dari kedua belah pihak.  

  • Tidak bisa mengobservasi lawan bicara

Introvert sering kali mengandalkan bahasa tubuh untuk membantu mereka memberikan respons dalam percakapan. Meskipun banyak hal yang dapat diamati lewat nada suara seseorang di telepon, tidak adanya gestur tubuh yang bisa diamati membuat panggilan telepon menjadi hal yang sulit.

Di sisi lain, komunikasi tatap muka memungkinkan introvert untuk mengobrol dengan lebih nyaman dan berkomunikasi lewat isyarat maupun postur tubuh. 

  • Sulit fokus pada percakapan

Terakhir, introvert sulit memfokuskan pikirannya yang sibuk pada inti perkataan lawan bicaranya di telepon telepon. Terlalu banyak rangsangan sensorik yang dirasakan introvert ketika mereka harus mendengarkan satu hal di telepon dan mengamati hal lainnya di sekitar. Hal ini kerap membuat introvert merasa kelelahan. 

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR