Segera Cek, Pengumuman PPPK Guru Hari Ini

2 Feb 2023 14:02 WIB

thumbnail-article

Sejumlah peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) menggunakan sistem Computer Assited Tes (CAT) CPNS secara serantak di Gedung Serbaguna Balai Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (8/12/2018). ANTARA JABAR/Adeng Bustomi/agr.

Penulis: Elok Nuri

Editor: Rizal Amril

Pengumuman PPPK guru akhirnya resmi diumumkan hari ini, Kamis (02/02/2023). Pengumuman hasil seleksi PPPK guru hanya akan disampaikan hingga Jumat (03/02).

Untuk melihat pengumuman hasil seleksi, para pelamar dapat melihatnya melalui link yang telah disediakan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) serta Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Bagi pelamar yang merasa ada kekeliruan dalam pengumuman hasil seleksi, dapat melakukan sanggah hasil pengumuman dalam rentang waktu tiga hari pasca pengumuman diterbitkan.

Pelamar dapat melakukan penyanggahan melalui situs SSCASN BKN menggunakan jalur yang telah disediakan.

Cara cek pengumuman PPPK guru 2023

Terdapat dua cara untuk mengecek hasil seleksi PPK guru 2023, yaitu melalui situs Kemendikbudristek dan situs SSCASN BKN. Berikut ini merupakan langkah-langkahnya.

1. Melalui situs Kemdikbud

  • Buka situs Gurupppk.Kemdikbud (https://gurupppk.kemdikbud.go.id/)
  • Klik menu yang terdiri dari ikon garis tiga di sudut atas kanan layar
  • Pada bagian menu, kemudian pilih opsi 'Pengumuman'
  • Masukkan NIK, nomor peserta, dan hasil penjumlahan angka yang tampil pada layar
  • Hasil seleksi administrasi PPPK Guru akan muncul pada dashboard

2. Melalui situs SSCASN BKN

  • Buka situs SSCASN BKN (https://sscasn.bkn.go.id/)
  • Kemudian Klik menu berbentuk ikon garis tiga di sudut atas kanan layar
  • Pada bagian menu, pilih opsi 'Login'
  • Pada laman login, masukkan NIK dan password, lalu klik 'Masuk'
  • Hasil seleksi administrasi PPPK Guru muncul pada dashboard

Jadwal seleksi PPPK guru 2023

Prosesi seleksi PPPK guru 2023 akan berlangsung hingga akhir Maret 2023. Pengumuman yang dibuka pada hari ini merupakan tahapan pertama, yakni pengumuman hasil seleksi prioritas 1-3 dan pelamar umum.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini merupakan jadwal seleksi PPPK guru 2023.

  1. Pengumuman hasil seleksi untuk prioritas 1-3, dan pelamar umum: 2-3 Februari 2023,
  2. Masa sanggah: 4-6 Februari 2023,
  3. Jawab sanggah: 7-13 Februari 2023,
  4. Pengumuman kelulusan pascasanggah: 20-21 Februari 2023,
  5. Pengisian daftar riwayat hidup nomor induk PPPK: 22 Februari-13 Maret 2023,
  6. Usul penetapan nomor induk PPPK: 7-31 Maret 2023.

 

 

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER