Tips Mendinginkan Ruangan Tanpa AC, Sederhana dan Lebih Ramah Lingkungan

7 Oct 2023 08:10 WIB

thumbnail-article

Ilustrasi mendinginkan suhu ruangan tanpa mesin AC. (Sumber: Freepik/pressfoto)

Penulis: Moh. Afaf El Kurniawan

Editor: Rizal Amril

Anda merasa ruangan Anda terlalu panas dan tidak nyaman, namun Anda tidak memiliki AC atau ingin menghemat listrik? Jangan khawatir, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mendinginkan ruangan tanpa AC.

Beraktivitas di ruangan dengan suhu udara yang tinggi tentu tidak nyaman. Suhu ruangan yang tinggi akan membuat orang di dalamnya merasa gerah dan sulit berkonsentrasi.

Biasanya, mesin air conditioner (AC) digunakan untuk mendinginkan suhu ruangan yang tinggi tersebut.

Akan tetapi, mesin AC membutuhkan biaya yang tak sedikit, baik pembelian unit maupun perawatan. Belum lagi, AC membutuhkan daya listrik yang tak kecil.

Tak hanya itu, penggunaan AC yang tidak bijak juga dapat mendorong terjadinya efek rumah kaca yang berbahaya bagi lingkungan.

Sebenarnya, mendinginkan ruangan tidak selalu harus menggunakan AC. Anda dapat mengakali tingginya suhu ruangan dengan berbagai cara, mulai dari menerapkan teknik arsitektur tertentu, hingga memanfaatkan jendela rumah dengan baik.

Tips mendinginkan ruangan tanpa AC

Tips ini tidak membutuhkan biaya yang mahal atau peralatan yang rumit. Anda hanya perlu sedikit kreativitas dan kecerdasan dalam mengatur ruangan Anda. 

Berikut adalah tips mendinginkan ruangan tanpa AC yang bisa Anda coba:

1. Gunakan cat warna cerah untuk tembok ruangan 

Warna-warna cerah seperti putih, kuning, atau pastel bisa memantulkan cahaya matahari dan membuat ruangan terasa lebih sejuk.

Hal tersebut berbanding terbalik dengan penggunaan warna-warna gelap. Warna seperti hitam, coklat, atau biru tua malah menyerap panas dan membuat ruangan terasa lebih pengap.

2. Gunakan tirai atau gorden jendela saat siang hari 

Tirai atau gorden yang tebal bisa menghalau sinar matahari yang masuk ke ruangan dan menyebabkan panas. 

Pilihlah tirai atau gorden berwarna netral dengan pelapis plastik putih di bagian dalamnya. Tirai atau gorden seperti ini bisa mengurangi panas hingga 33 persen.

3. Buka jendela dengan memperhatikan suhu sekitar

Tips selanjutnya adalah dengan membuka jendela ketika suhu udara di dalam ruangan lebih tinggi daripada suhu udara di luar ruangan.

Biasanya, suhu di luar ruangan akan lebih rendah pada pagi hari, malam hari, atau saat hujan.

Pada saat itu, bukalah jendela atau pintu ruangan untuk membiarkan udara sejuk bergerak masuk ke ruangan.

Anda juga bisa menggunakan kipas angin untuk membantu mengalirkan udara sejuk ke dalam ruangan.

4. Buat AC buatan dari es batu dan kipas angin 

Cara ini cukup mudah dan murah, tapi efektif untuk mendinginkan ruangan. 

Anda hanya perlu menyiapkan es batu, mangkuk besar atau wadah lainnya, dan kipas angin. 

Letakkan es batu di dalam mangkuk atau wadah, lalu taruh di depan kipas angin yang sedang menyala.

Kipas angin akan meniupkan udara dingin dari es batu ke seluruh ruangan. Anda juga bisa menambahkan seprai basah di depan kipas angin untuk efek pendinginan yang lebih maksimal.

5. Matikan alat elektronik yang tidak dipakai 

Alat elektronik seperti lampu, komputer, televisi, atau mesin cuci bisa menghasilkan panas saat menyala. 

Panas ini akan menumpuk di dalam ruangan dan membuatnya semakin gerah. Oleh karena itu, matikanlah alat elektronik yang tidak dipakai, terutama saat siang hari.

Itulah beberapa tips mendinginkan ruangan tanpa AC yang bisa Anda terapkan di rumah Anda. Dengan tips ini, Anda bisa merasa lebih nyaman dan segar di dalam ruangan meski tanpa AC. Selamat mencoba!

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER