Alasan Sebenarnya Ganjar Pranowo Tolak Israel di Piala Dunia U-20 I Mata Najwa

4 Apr 2023 18:04 WIB

thumbnail-article

Ganjar Pranowo ketika menjawab pertanyaan tentang penolakannya terhadap keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 dalam acara Mata Najwa.

Penulis: Moh. Afaf El Kurniawan

Editor: Rizal Amril

Ganjar Pranowo secara terang-terangan mengungkapkan alasan dirinya menolak keikutsertaan Israel pada Piala Dunia U-20. Hal itu ia sampaikan secara langsung pada talkshow eksklusif di acara Mata Najwa.

Dalam pernyataannya Ganjar menegaskan bahwa Indonesia memiliki komitmen dalam menciptakan perdamaian dunia.

“Kita punya komitmen untuk ikut dalam perdamaian dunia, khususnya mendukung Palestin,” jawab Ganjar Pranowo saat ditanya alasan penolakannya oleh Najwa Shihab.

Menurut Gubernur Jawa Tengah itu, bangsa Indonesia memiliki kontrak sosial untuk menghapus penjajahan yang terjadi di dunia karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan.

“Ada juga politik luar negeri kita yang bebas aktif turut serta dalam perdamaian dunia dan itu dilakukan. Sejak zaman Bung Karno sampai dengan Pak Jokowi, kita konsisten [membela Palestina],” imbuhnya.

Ganjar juga melihat kondisi empiris saat ini, ia lantas menyebutkan peristiwa yang baru saja terjadi di Palestina ketika tentara Israel menembakkan gas air mata saat partai final Yasser Arafat Cup 2023 antara Balata vs Jabal Al-Mukaber.

Ia mengklaim jika sikap yang diambil tak lepas dari pengamatan dirinya atas penolakan-penolakan terhadap Israel yang terus berkelanjutan.

“Saya juga punya informasi di Jawa Tengah. Bagaimana kelompok-kelompok yang punya potensi [membuat kericuhan], kita ingetin soal keamanan jangan sampai kemudian nanti ini terjadi respons yang jauh lebih keras,” ucap Gubernur Jateng kepada Najwa Shihab.

Selain itu, Ganjar Pranowo mengaku jika alasan penolakan juga berdasarkan Permenlu Nomor 3 Tahun 2019 tentang Panduan Hubungan luar Negeri oleh Pemerintah Daerah. 

Bab X peraturan tersebut, yang menjadi salah satu dasar penolakan Ganjar, menjelaskan mengenai panduan hubungan internasional antara Indonesia dengan Israel.

Namun, Ganjar tidak menampik bahwa terdapat dimensi lain dalam penolakan tersebut, yakni menjalankan sikap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan tempatnya bernaung.

“Setidaknya iya,” jawab Ganjar ketika ditanya apakah penolakannya secara publik merupakan bagian dari menunjukkan loyalitasnya ke partai.

Video eksklusif Ganjar Pranowo dan Najwa Shihab terkait Piala Dunia U-20 dapat disaksikan pada tautan berikut ini:

Eksklusif: Ganjar Pranowo dan Piala Dunia | Mata Najwa.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER