Crocs Rilis Koleksi Terbatas Sandal Stomp Clog, Kolaborasi dengan aespa

6 Oktober 2023 13:10 WIB

Narasi TV

Member aespa tampak sedang mengenakan sandal Crocs hasil kolaborasi mereka. Sumber: snkrdunk.com.

Penulis: Nuha Khairunnisa

Editor: Margareth Ratih. F

Grup K-Pop aespa baru saja merilis kolaborasi dengan jenama alas kaki asal Amerika Serikat, Crocs. 

Kolaborasi yang dirilis pada Selasa (3/10/2023) itu berupa koleksi terbatas sandal berjenis Stomp Clog dengan nuansa warna ungu dan biru muda khas aespa. 

Sandal yang diberi nama "aespa Stomp Clog" itu juga dihiasi lapisan bulu palsu di bagian backstrap dengan sulaman logo "aespa" di bagian belakang. 

Sandal aespa Stomp Clog memiliki hak setebal 2.1 inci dan tersedia dalam ukuran 6—12 untuk wanita dan 4—13 untuk pria. 

Untuk melengkapi kolaborasi tersebut, Crocs  juga menghadirkan aksesoris tambahan berupa "Jibbitz Charm" dengan desain yang dibuat langsung oleh keempat personil aespa yaitu Karina, Winter, Giselle, dan Ningning. 

Jibbitz aespa hadir dalam berbagai bentuk mulai dari logo grup, awan putih tebal, hingga lightstick aespa.

Tak hanya itu, sebuah photocard atau kartu foto personil aespa juga bisa diperoleh sebagai bonus di setiap pembelian aespa Stomp Clog. 

Sempat bocor sebelum resmi diumumkan

Sebelum Crocs secara resmi mengumumkan koleksi terbatas dengan aespa, sebuah akun di media sosial X (dulunya Twitter) telah terlebih dahulu membocorkan kolaborasi ini. 

Pengguna itu mengunggah gambar sandal aespa Stomp Clog beserta photocard Winter. 

Kini, sandal aespa Stomp Clog sudah bisa dibeli di gerai resmi Crocs maupun secara daring melalui laman resmi Crocs.

Sandal aespa Stomp Clog dibanderol 100 dolar AS atau sekitar Rp1,5 juta. Sementara itu, satu set Jibbitz Charm aespa yang berisi lima Jibbitz dijual seharga 25 dolar AS atau sekitar Rp390 ribu. 

aespa merupakan grup K-Pop pertama yang berkolaborasi dengan Crocs. Jenama itu sebelumnya telah berkolaborasi dengan sejumlah selebritis ternama seperti SZA, Lil Nas X, Luke Combs, hingga Justin Bieber. 

Crocs juga pernah melakukan kolaborasi dengan Barbie, Shrek, Harry Potter, Hello Kitty, dan Disney. 

Kolaborasi dengan aespa kali ini menjadi yang kedua kalinya antara Crocs dengan grup di bawah SM Entertainment itu. Sebelumnya, Karina dkk pernah mengadakan konser virtual di gim Roblox untuk merayakan ulang tahun Crocs yang ke-20 tahun.

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR