Kontroversi Konser GUDFEST 2023: Mulai dari Ditunda Sampai Dibatalkan

16 Mar 2023 16:03 WIB

thumbnail-article

Logo acara musik GUDFEST 2023 yang dibatalkan. (Sumber: Instagram/gud.fetival)

Penulis: Rusti Dian

Editor: Rizal Amril

Acara konser GUDFEST 2023 yang rencananya akan digelar 19 Maret 2023 mendatang batal diadakan. Hal ini disampaikan melalui akun Instagram @gud.festival pada Rabu, (15/03/2023). 

Alasan pembatalan ini karena refund tiket GUDFEST 2022 belum terselesaikan sepenuhnya. Selain itu, kabar-kabar negatif yang bermunculan terkait refund tiket cukup menghambat pihak promotor.

“Pembatalan ini kami putuskan dikarenakan adanya pihak-pihak yang menyuarakan hal-hal negatif yang sangat merugikan kami terkait refund tiket GUDFEST 2022 yang sedang kami proses dan jalankan sampai saat ini.”tulis promotor GUDFEST, Gudlive Management.

Pihak promotor juga menduga adanya ancaman mengerahkan massa saat event GUDFEST berlangsung. 

Hal tersebut, menurut pihak promotor, menimbulkan kekhawatiran bagi pihaknya karena dapat merusak jalannya acara dan keamanan pengunjung.

“Kami paham kalian sangat kecewa untuk kedua kalinya, tapi keputusan ini adalah langkah kami untuk menyelesaikan refund 2022 agar tetap berjalan lancar dan kondusif sehingga tidak menimbulkan polemik dan kesalahpahaman yang berlebihan.”

Nantinya, proses refund GUDFEST 2022 dan 2023 akan dipisahkan dan tidak dilakukan secara bersamaan.

Refund tak kunjung selesai

Acara GUDFEST 2023 ini merupakan pengganti GUDFEST 2022 yang sempat ditunda sebelumnya. 

Penundaan yang terjadi pada tahun lalu tersebut disebut dikarenakan adanya masalah teknis (unforeseen circumstances) menjelang hari pelaksanaan. Penundaan ini diumumkan empat hari sebelum pelaksanaan yaitu pada tanggal 14 November 2022.

Dalam rilisan pers yang dibuat oleh Gudlive Management, acara GUDFEST 2022 bergeser dari tanggal 18-20 November 2022 menjadi 18-19 Maret 2023. Promotor juga menyampaikan apabila ada pengunjung yang ingin melakukan refund akan dilayani pada hari kerja terhitung sejak 14 November hingga 2 Desember 2022.

Akan tetapi, hingga Maret 2023, proses refund tidak kunjung terselesaikan. Banyak warganet yang menyayangkan tindakan promotor yang tak segera menyelesaikan proses refund tersebut. Di satu sisi, pihak promotor menyampaikan bahwa proses refund-nya memang dilakukan secara manual sehingga memakan waktu cukup lama.

Line up berganti dan batal

Salah satu line up GUDFEST Sum 41 merilis pengumuman kepada fans mereka melalui akun Facebook. Kabar tersebut lantas membuat fans kecewa.

“Dengan sangat sedih kami mengumumkan bahwa kami tidak akan lagi tampil di GUDFEST akhir bulan ini karena promotor festival gagal secara kontrak + finansial atas persetujuan kami, sehingga tidak mungkin bagi kami untuk berada di sana,” tulis grup band asal Kanada tersebut.

Tidak hanya Sum 41 saja, Gudlive Entertainment juga membatalkan beberapa line up seperti NTRL, Summerlane, Rocket Rockers, Closehead, Stereo Wall, dan Anarcute.

Apa Komentarmu?

Tulis komentar

ARTIKEL TERKAIT

VIDEO TERKAIT

KOMENTAR

Latest Comment

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya

TERPOPULER