Profil Shinta Ratri, Transpuan Pejuang HAM dengan Segudang Penghargaan

2 Februari 2023 07:29

Narasi TV

Foto mendiang Shinta Ratri dalam akun Instagram pribadinya. (Sumber: Instagram/shintaratri17)

Penulis: Elok Nuri

Editor: Rizal Amril

Shinta Rathi, seorang transpuan yang juga pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Waria Al Fatah Yogyakarta, meninggal dunia. Shinta meninggal di RSUD Wirosaban pada Rabu (01/02//2023) karena serangan jantung.

Manajer Program Yayasan Kebaya, Rulli Mallay, menjelaskan bahwa Shinta sempat dilarikan ke Rumah Sakit Hidayatullah karena sakit perut.

"Sama dokter IGD katanya boleh pulang. Habis itu dirawat di rumah dua hari," kata Rully, dikutip dari Kompas.com.

Semasa hidupnya ia dikenal begitu vokal dalam memperjuangkan hak-hak transpuan, salah satunya adalah hak beribadah.

Profil Shinta Ratri

Shinta Ratri lahir pada 15 Oktober 1962, ia tumbuh dalam lingkungan keluarga pengrajin di Kotagede.

Memiliki nama lahir Tri Santoso Nugroho, Shinta mengenyam Pendidikan di di SMPN 9 dan SMAN 5 Yogyakarta. 

Setelah meluluskan jenjang sekolah menengahnya, ia pun melanjutkan pendidikannya di Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada.

Perjalan Shinta memperjuangkan hak beribadah transpuan lewat ponpes Al Fatah dimulai sejak tahun 2008. 

Bersama beberapa waria lainnya, ia mendirikan ponpes tersebut sebagai tempat ibadah yang aman bagi transpuan.

Pendirian ponpes tersebut tercetus pasca gempa yang mengguncang Yogyakarta pada 2006 silam. Setelah peristiwa memilukan tersebut, banyak waria muslim yang kesulitan untuk melakukan ibadah.

Shinta dan beberapa waria lainnya kemudian menginisiasi pendirian ponpes Al Fatah untuk mengakomodir kebutuhan waria di Yogyakarta tersebut.

Ponpes yang berlokasi di wilayah Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta ini memiliki kegiatan layaknya ponpes pada umumnya yaitu mengaji, salat berjamaah, mengulas dan belajar tafsir Al-Quran.

Jalan terjal meraih hak ibadah

Perjuangan Shinta Ratri selama menjadi pendiri dan pengasuh ponpes Al Fatah tidaklah mudah. Untuk mendapatkan haknya untuk beribadah, tak jarang jalan terjal harus dilalui.

Salah satunya terjadi ketika ponpes Al-Fatah digeruduk kelompok Front Jihad Islam (FJI) pada 2016 lalu.

Melansir Tempo.co, Jumat siang, 19 Februari 2016, belasan orang dari FJI menggeropyok ponpes Al-Fatah. 

Kelompok FJI menuding jika kegiatan pesantren yang dipimpin oleh Sinta ini mengajarkan aliran yang sesat, mereka meminta pesantren Al Fatah dibubarkan dan menyuruh  untuk bertaubat serta kembali menjadi laki-laki.

Peristiwa tersebut membuat ponpes Al-Fatah sempat ditutup oleh pemerintah Yogyakarta dengan alasan tidak berizin dan meresahkan masyarakat. 

Akan tetapi, Shinta Ratri dan waria lainnya tidak menyerah. Mereka kembali membuka lagi ponpes Al-Fatah pada Juni 2016 setelah mendapatkan dukungan berbagai pihak dan jaminan keamanan dari polisi.

Tidak hanya itu Sinta dan para santri Al Fatah kerap mendapat pengakuan buruk seperti dituduh menyebarkan hal-hal negatif, seperti pernikahan sesama jenis, tempat mabuk berkedok pesantren, hingga ajaran sesat. 

Berkat kesabaran dan keteguhannya tersebut, Shinta Ratri menerima banyak penghargaan seperti penghargaan dari Front Line Defenders, organisasi internasional untuk perlindungan pembela HAM berbasis di Irlandia di tahun 2019. 

Penghargaan tersebut biasa diberikan kepada pembela HAM berisiko tinggi mendapatkan kekerasan

Tidak tanggung-tanggung Shinta juga dinobatkan sebagai pejuang HAM di kawasan Asia Pasifik. 

Tahun 2022 ia juga kembali meraih penghargaan dalam bidang keanekaragaman dan pembangunan berkelanjutan dari lembaga Casa Asia yang berbasis di Spanyol.

ARTIKEL TERKAIT

NARASI ACADEMY

Content Production
Jadi Content Creator Nggak Pakai Repot

Belakangan ini, content creator menjadi salah satu profesi yang mengasyikan dan menjanjikan! Tapi, kamu harus punya mental yang kuat, memahami esensi, dan bersikap visioner dalam membuat konten. Pada kelas kali ini, Narasi Academy akan akan membantumu agar memiliki kemampuan tersebut, dengan dibimbing oleh narasumber profesional!

Kelas Online
Event
Berikan Pengalaman Tak Terlupakan Pada Event-mu!

Di balik perencanaan dan pelaksanaan event ada berbagai cerita menarik, seperti proses kreatif, event management dan budgeting plan. Yuk, kita cari tahu lebih banyak!

Kelas Online
Art & Design
Gali Potensi Diri, Pelajari Ilustrasi Komik Strip

Salah satu karya seni ilustrasi yang berpengaruh adalah komik. Mudah dipahami, banyak peminatnya, dan berpotensi baik di industri. Yuk, gali potensi dan siapkan dirimu menjadi seorang komikus dengan ikut kelas ini!

Kelas Online
Social Media
Jadi Brand Pionir Lewat Strategi Media Sosial & Content Marketing!

Enggak hanya akses informasi dan hiburan, sekarang, sosial media bisa kamu maksimalkan untuk branding lewat strategi media sosial & content marketing. Kuasai tekniknya di sini ya!

Kelas Online
Journalism
Cara Asyik Belajar Jurnalistik

Aksesibilitas informasi membuat semua orang berlomba-lomba menjadi seorang Jurnalis instan! Tapi, gimana ya caranya biar tetap kredibel, bertanggung jawab dan cekatan? Pelajari ilmu jurnalistik dengan cara yang asyik langsung dari pakarnya dengan mempelajari proses pembuatan berita mulai dari wawancara, pengolahan data hingga penyiaran!

Kelas Online
Art & Design
Dari Motion Sampai Animasi, Semakin Cuan Di Masa Depan

Di zaman yang serba digital dan era NFT yang semakin populer, terbuka kesempatan yang semakin besar untuk kamu meraup cuan dari karya yang kamu punya, seperti motion & animasi. Di kelas ini kamu akan memahami proses pembuatan sampai komersialisasi karya motion & animasi.

Kelas Online
Event
KEREN: Kelas Event Creative Narasi Academy

Kamu sudah sering datang dan menikmati pertunjukan di sebuah event? Tapi, pernah enggak sih, kepo dengan proses kreatif dan persiapan teknis di satu event? Yuk, cari tahu di sini!

Kelas Online
Social Media
Brand Identity: Bikin Konten Media Sosial Konsisten

Sebagai pengguna media sosial, kebanyakan dari kita akan sangat senang jika mendapat informasi atau hiburan yang sesuai dengan kebutuhan dan karakter kita. Pesan-pesan konten di akun-akun media sosial serasa dekat dan seolah sedang berbicara dengan kita sebagai teman. Inilah yang dinamakan memanusiakan akun media sosial. Di kelas ini, kamu akan mendapat ilmu bagaimana memanusiakan media sosial seperti membangun kehadiran dan identitas lewat branding.

Kelas Online
Content Production
Meramu Video Estetik Dengan Teknik Storytelling, Bikin Konten Makin Beken

Kamu adalah salah satu calon content creator professional di masa depan. Apalagi, sumber penghasilan dari seorang content creator cukup menjanjikan lho, asal kamu harus konsisten untuk menciptakan konten kreatif yang berkualitas. Karena itu, kunci utamanya adalah belajar di kelas ini untuk menyajikan cerita yang kuat dan mampu membangun emosi dengan audience-mu.

Kelas Online
Journalism
Memahami Reportase Sampai Investigasi: Sajikan Fakta & Data

Kamu selalu bisa jadi inovator dalam menyebarkan berita yang berkualitas dan kredibel! Salah satunya adalah dengan menjadi citizen journalism. Berita yang kredibel, informatif dan mendalam bisa dengan mudah untuk kamu sajikan ke publik! Di sini kamu harus memperhatikan pentingnya penyampaian informasi serta mencari point of view yang tepat agar tidak terjadi mispresepsi terhadap masyarakat. Saatnya ambil peran dengan menjadi pelopor berita investigatif. Pelajari treatment khusus dalam mengemas serta mengkurasi berita dengan menyajikan fakta dan data dengan metode storytelling.

Kelas Online

TERPOPULER

KOMENTAR

Belum ada komentar

Jadilah yang pertama mengirimkan komentar untuk bertukar gagasan dengan pengguna lainnya